-0.7 C
New York
Sunday, January 12, 2025

Free Transfer, Sergio Busquets Menyusul Messi di Inter Miami

Miami, MISTAR.ID

Sebagai salah satu gelandang terbaik Barcelona, Sergio Busquets akhirnya memilih untuk bergabung dengan klub Major League Soccer (MLS), Inter Miami.

Kedatangan Sergio itu tanpa biaya atau free transfer untuk bergabung dengan mantan rekannya di Barcelona yakni Lionel Messi, dimana 8 Juni lalu didatangkan dari Paris Saint-Germain (PSG).

Pemain dengan nomor punggung 5 telah habis kontraknya bersama El Barca di musim 2022-2023.

Baca juga: Lionel Messi Terpilih Jadi Pemain Pria Terbaik FIFA 2022

Inter Miami yang saat ini berada di peringkat terakhir MLS 2023 wilayah timur itu resmi mengumumkan kedatangan pemain berusia 34 tahun tersebut melalui media sosial (medsos), seperti dilansir, Sabtu (24/6/23).

Gelandang bertahan itu juga berpeluang menambah jumlah menit bermainnya dengan Inter Miami. Ini menjadi klub kedua bagi Sergio, setelah selama 18 tahun bersama El Barca.

Sergio juga sudah bermain di 722 pertandingan di seluruh kompetisi bersama Barcelona, dengan mencetak 18 gol dan 45 assists. Dirinya juga telah memenangkan 32 trofi bersama El Barca sepanjang kariernya bermain di Camp Nou. (antara/hm16)

Related Articles

Latest Articles