18.9 C
New York
Monday, October 7, 2024

Hasil Verifikasi Administrasi Perbaikan, Jumlah Bacaleg Pemilu 2024 Simalungun Berkurang 179 Orang

Simalungun, MISTAR.ID

Jumlah bakal calon legislatif (Bacaleg) Pemilu 2024 yang didaftarkan di KPU Kabupaten Simalungun berkurang setelah dilakukan verifikasi administrasi (vermin) perbaikan.

Awalnya, jumlah Bacaleg dari 17 parpol yang didaftarkan ke KPU Simalungun sebanyak 663 orang. Namun setelah dilakukan verifikasi administrasi perbaikan, yang Memenuhi Syarat (MS) hanya 448 Bacaleg . Sementara untuk Bacaleg yang Tidak Memenuhi Syarat (TMS) 179.

Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Simalungun Raja Ahab Damanik menyampaikan, pihaknya telah menyelesaikan tahapan vermin. Selanjutkan KPU bakal melakukan penyerahan berita acara (BA) status Bacaleg.

Baca juga: 756 Bacaleg Simalungun Tunggu Proses Vermin KPU

“Kita baru menyelesaikan tahapan verifikasi administrasi Bacaleg DPRD Kabupaten Simalungun. Selanjutnya tanggal 5 Agustus 2023, kita akan lakukan penyerahan BA terkait status Bacaleg kepada masing – masing parpol di Kantor KPU Simalungun,” ungkap Raja Ahad Damanik, Jumat (4/8/23).

Raja Ahab mengatakan, dari hasil vermin tersebu, pihaknya masih akan melakukan perbaikan kembali sebelum ditetapkan Daftar Calon Sementara (DCS) pada tanggal 19 Agustus yang akan datang.

Sebelumnya Komisioner Divisi Teknis KPU Simalungun, Fatimah Yanti Sinaga mengatakan, bahwa sejauh ini KPU Simalungun hampir tuntas menyelesaikan vermin. Saat ini sudah 96 persen dari total 18 Partai Politik lewat proses verifikasi yang diselesaikan KPU.

Baca juga: 3 Parpol Kurangi Jumlah Bacaleg di Simalungun

Fatimah kembali mengungkapkan, pihaknya memiliki tiga tim dalam melakukan pemeriksaan kelengkapan dari dokumen administrasi dari setiap bacaleg. Dengan rincian, masing-masing tim memeriksa berjumlah empat orang.

“Untuk memudahkan juga supaya efektif verifikator itu dibagi menjadi 3 tim, masing-masing tim ada 4 orang verifikator,” ujarnya seraya menyebut, dalam waktu dekat pihaknya bakal selesai melakukan vermin. (Hamzah)

Related Articles

Latest Articles