Simalungun, MISTAR.ID
Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Sumatera Utara melakukan monitoring uji petik pengawasan pencocokan dan penelitian (Coklit) di Kelurahan Panei Tongah, Kecamatan Panei, Kabupaten Simalungun, Senin (20/2/23).
Kasubbag Pengawas Bawaslu Sumut Batara Tampubolon dalam kesempatan tersebut, mengatakan bahwa kegiatan uji petik pengawasan coklit dilakukan untuk memastikan jajaran pengawas untuk mengawasi setiap tahapan.
“Monitoring ini dilakukan untuk memastikan jajaran pengawas mengawasi setiap tahapan di wilayah Sumut,” ucap Batara Tampubolon usai melakukan uji petik ke beberapa rumah warga yang telah dicoklit.
Baca Juga:Bawaslu Sumut Ajak Masyarakat Awasi Tahapan Pemilu 2024
Dikatakan Batara, saat ini sedang dilakukan pencocokan dan penelitian pada tahapan pemutakhiran data pemilih. Pada tahapan ini Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (Pantarlih) melakukan pencoklitan dari rumah ke rumah. “Jadi memang pengawasan ini untuk memastikan tahapan berjalan dengan baik,” ucap Batara.
Selain monitoring pelaksanaan pengawasan di lapangan, juga dilakukan diskusi dengan jajaran pengawas yang dihadiri Panwaslu Kecamatan Panei Jonli Simarmata dan PKD Kelurahan Panei Tongah beserta staff panwaslu.(roland/hm15)