Monday, April 21, 2025
home_banner_first
SIANTAR

Warga Siantar Terpapar Covid-19 Bertambah 3, Meninggal Dunia 1 Orang

journalist-avatar-top
Kamis, 18 November 2021 18.33
warga_siantar_terpapar_covid_19_bertambah_3_meninggal_dunia_1_orang

warga siantar terpapar covid 19 bertambah 3 meninggal dunia 1 orang

news_banner

Pematangsiantar, MISTAR.ID

Jumlah warga Pematangsiantar yang terpapar atau terkonfirmasi positif Covid-19 bertambah 3 orang. Sehingga total jumlah warga terpapar sejak pandemi merebak tahun lalu menjadi 4.789 orang.

Seiring bertambahnya warga terpapar itu, jumlah warga terpapar yang meninggal dunia juga ikut bertambah 1 orang. Sehingga total jumlah warga yang meninggal dunia sejak pandemi merebak menjadi 192 orang.

Demikian perkembangan harian update data Covid-19 Pematangsiantar dari tanggal 17 November hingga tanggal 18 November 2021 yang diperoleh Mistar dari Plt Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Pardamean L Manurung, Kamis (18/11/21).

Baca Juga:Vaksinasi Covid Siantar Tembus 60 Persen

Berdasarkan update data Covid-19 tanggal 17 November, total jumlah warga terpapar sejak pandemi merebak sebanyak 4.786 orang, pada update data tanggal 18 November total jumlahnya menjadi 4.789 orang atau bertambah 3 dari sehari sebelumnya.

Selanjutnya, warga terpapar Covid-19 yang meninggal sejak pandemi merebak, berdasarkan update data tanggal 17 Novembet 2021, total jumlahnya sebanyak 191 orang. Pada update tanggal 18 November, totalnya menjadi 192 orang atau bertambah 1 dari sehari sebelumnya.

Sementara jumlah warga Pematangsiantar terpapar Covid-19 yang telah dinyatakan sembuh sejak pandemi merebak tahun lalu, sesuai perkembangan harian update data dari tanggal 17 November ke 18 November 2021 masih tetap sebanyak 4.594 orang.

Masih sesuai data perkembangan harian tersebut, kasus aktif atau warga terpapar yang sedang menjalani perawatan menjadi 3 orang. Padahal sehari sebelumnya, warga terpapar Covid-19 yang sedang dirawat itu sudah tinggal 1 orang. (Ferry/hm14)

REPORTER:

RELATED ARTICLES