22.5 C
New York
Tuesday, July 2, 2024

UHKBPNP dan Yayasan Budaya Hijau Indonesia Bekerjasama untuk Tekan Emisi Karbon

Dr Ir Martono Anggusti SH MM MHum, Dewan Pembina Yayasan Budaya Hijau Indonesia, mengapresiasi kerjasama ini sebagai contoh bagaimana sektor pendidikan dapat berperan aktif dalam upaya menghadapi perubahan iklim.

“Pengurangan emisi karbon adalah tantangan global yang memerlukan tindakan kolektif. Langkah-langkah seperti penanaman buah-buahan di kampus UHKBPNP adalah bukti bahwa setiap individu, organisasi, dan lembaga dapat berkontribusi dalam menekan emisi karbon dan menjaga bumi kita,” kata Martono.

Lanjutnya, pesan yang diusung oleh kerjasama ini karena semua elemen memiliki peran penting dalam menjaga masa depan yang lebih berkelanjutan dan menghentikan pemanasan global.

Baca juga: Universitas HKBP Nommensen Siantar Wisuda 142 Mahasiswa Angkatan ke-II

Perlu diketahui, isu perubahan iklim dan pemanasan global telah menjadi sorotan utama di seluruh dunia. Emisi karbon dioksida dari berbagai sumber telah menjadi salah satu penyebab utama perubahan iklim yang merusak.

“Oleh karena itu, langkah-langkah konkret untuk mengurangi emisi karbon menjadi semakin penting,” tutupnya. (mtr/hm20)

Related Articles

Latest Articles