Pematangsiantar, MISTAR.ID
Setelah pada Jumat (13/11/20) kemarin, 17 pasien terkonfirmasi positif Covid-19 dinyatakan sembuh, kini bertambah 1 lagi pasien terkonfirmasi positif Covid-19 yang dinyatakan meninggal dunia.
Pasien yang meninggal dunia itu adalah seorang pria warga Kecamatan Siantar Barat. Demikian disampaikan Sekretaris Satgas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Pematangsiantar, Daniel Siregar.
“Pasien yang berusia sekitar 50-an tahun itu meninggal di rumah sakit setelah dirawat sekitar seminggu,” ujar Daniel via Whats App (WA) ketika dikonfirmasi mengenai update data Covid-19 Kota Pematangsiantar, pada Minggu (15/11/20) sore.
Baca Juga:Update Covid-19 Siantar: Dua Pasien Terkonfirmasi Positif Meninggal di November 2020
Saat ditanya mengenai penyakit penyerta si pasien yang meninggal dunia itu, Daniel menyebutkan sakit pada bagian Thorax, yakni bagian tubuh yang tersusun dari tulang dada, ruas tulang belakang, dan tulang rusuk. “Penyakit penyertanya ada pada bagian thorax-nya,” ungkapnya.
Pria paruh baya warga Kecamatan Siantar Barat yang meninggal dunia itu, kata Daniel, menjadi pasien terkonfirmasi positif Covid-19 yang ke 12 meninggal dunia di Kota Pematangsiantar, dan menjadi pasien ke 5 yang meninggal dunia di Kecamatan Siantar Barat.
Sesuai update data Covid-19 tertanggal 14 November 2020, Daniel menyebutkan warga Kota Pematangsiantar yang menjadi pasien terkonfirmasi positif Covid-19 yang menjalani perawatan di sejumlah rumah sakit berjumlah total 84 orang, yang sembuh totalnya berjumlah 352 orang.
Sebelumnya telah diberitakan Harian Mistar, bahwa pada Rabu (11/11/20) lalu, 2 pasien terkonfirmasi positif Covid-19 dinyatakan meninggal dunia. Pasien tersebut adalah warga Kecamatan Siantar Selatan.(ferry/hm01)