Pematangsiantar, MISTAR.ID
Ombudsman RI Perwakilan Provinsi Sumatera Utara memberikan apresiasi kepada Polres Pematangsiantar yang meraih kepatuhan tinggi terhadap standar pelayanan publik.
Apresiasi kepada Polres Pematangsiantar disampaikan langsung Kepala Ombudsman RI Perwakilan Provinsi Sumut Abyadi Siregar dalam penyerahan hasil survei kepatuhan terhadap standar pelayanan publik di kantor Ombudsman Sumut, Jalan Sei Besitang, Medan, Rabu (9/2/22).
“Kami mengapresiasi Polres Pematangsiantar yang meraih nilai 83,94 persen atas pencapaian kepatuhan tinggi terhadap standar pelayanan publik,” ucap Abyadi Siregar.
Baca Juga:9 Polres Terima Penghargaan, Kapoldasu Apresiasi Ombudsman Sumut
Selain mengapresiasi, Abyadi kembali menyampaikan bahwa jika dibandingkan dengan pemerintah daerah, hasil survei pada unit layanan kepolisian ini patut diapresiasi. Karena berdasarkan hasil survei Ombudsman RI Perwakilan Provinsi Sumut, 9 Polres di jajaran Polda Sumut meraih predikat kepatuhan tinggi terhadap standar pelayanan publik.
“Kita siap memberikan pendampingan untuk perbaikan pelayanan publik. Bagi yang meraih predikat zona hijau atau kepatuhan tinggi terhadap standar pelayanan publik, kita sampaikan apresiasi. Namun demikian, bagi Polres yang meraih predikat zona hijau, Ombudsman mengharapkan dapat ditingkatkan lagi, terlebih kepada kualitas layanannya,” ujarnya.
Tidak hanya itu, Abyadi kembali menyampaikan, bagi yang masih meraih zona kuning dan merah atau kepatuhan sedang dan rendah, diperbaiki lagi agar mendapat predikat yang terbaik.
Baca Juga:Ombudsman Apresiasi 9 Polres Peraih Kepatuhan Tinggi Pelayanan Publik
Saat berlangsungnya penyerahan hasil survei tersebut, Kapolda Sumut Irjen RZ Panca Putra Simanjuntak turut hadir bersama Kapolres Pematangsiantar AKBP Boy Sutan Binanga Siregar yang secara langsung menerima apresiasi dari Ombudsman.
Atas pemberian apresiasi dari Ombudsman, AKBP Boy Sutan Siregar mengucapkan terima kasih kepada jajaran atas kerja keras sehingga memberikan pelayanan terbaik yang diberikan kepada masyarakat.
“Saya bangga dengan capaian ini, tentu menjadi penyemangat buat kami dan jajaran Polres Pematangsiantar untuk terus melayani masyarakat sepenuh hati dan memberikan yang terbaik kepada masyarakat. Terima kasih semua jajaran Polres Siantar dan masyarakat Pematangsiantar, kita akan terus meningkatkan pelayanan terbaik kepada masyarakat, dan teruslah berbuat baik,” ujar Kapolres.
Sekadar diketahui, berdasarkan hasil survei kepatuhan pelayanan publik dan Ombudsman RI Perwakilan Provinsi Sumut pada tahun 2021, ada sembilan Polres di jajaran Polda Sumut berhasil meraih predikat kepatuhan tinggi terhadap standar pelayanan publik. Kesembilam Polres tersebut yakni, Polres Batu Bara, Binjai, Dairi, Labuhanbatu, Simalungun, Tapanuli Selatan, Polrestabes Medan, Pematangsiantar dan Polresta Deli Serdang. (hamzah/hm14)