9.8 C
New York
Friday, May 10, 2024

Logo Jubelium 120 Tahun Dilaunching, GKPS Diharap Semakin Maju dan Solid

Pematang Siantar, MISTAR.ID

Dengan telah di-launching-nya logo Jubelium 120 Tahun, Gereja Kristen Protestan Simalungun (GKPS) diharapkan semakin maju dan solid dalam menghasilkan program-program yang bermanfaat bagi peningkatan dan pengembangan pelayanan gereja di tengah-tengah jemaat dan masyarakat Kota Pematang Siantar.

Harapan tersebut disampaikan Wali Kota Pematang Siantar dr Susanti Dewayani SpA diwakili Asisten 3 Drs Pardamean Silaen MSi, saat menghadiri acara Open House GKPS dan Launching Logo Jubelium 120 Tahun GKPS di Balai Bolon GKPS, Jalan Pdt J Wismar Saragih Kota Pematang Siantar, Kamis (5/01/23).

Menurut Susanti, Kota Pematang Siantar memiliki kondisi sosiokultural yang beragam. Sehingga dengan diadakannya acara tersebut, diharapkan dapat menumbuhkan sikap kebersamaan dan toleransi, yang merupakan modal dan kekuatan besar bagi kemajuan Kota Pematang Siantar.

“Kami pun mengajak GKPS untuk dapat berperan dalam menjaga kerukunan antar umat beragama di Kota Pematang Siantar. Salah satunya dengan tetap menjalin kerja sama dengan pemerintah dan lembaga keagamaan lainnya agar dapat bersama-sama melakukan pembinaan terhadap umat. Dengan demikian tetap hidup rukun dan damai. Suasana kondusif di tengah keberagaman di Kota Pematang Siantar haruslah tetap kita jaga dan pelihara,” tuturnya.

Baca juga:Bupati Simalungun Hadiri Acara Malam Budaya dan Marsombuh Sihol NGKPS Bayu Tongah

Launching logo Jubileum 120 Tahun GKPS juga diharapkan dapat memberikan warna baru dalam program dan kegiatan GKPS. Juga semangat baru dalam memberikan pelayanan kepada umat dan masyarakat, terlebih saat ini masih dalam suasana tahun baru 2023, tentunya dengan semangat baru pula.

“Momentum launching logo Jubelium 120 Tahun GKPS ini semoga menjadi momentum yang sangat strategis bagi kebangkitan kita semua, khususnya kebangkitan masyarakat Kota Pematang Siantar. Untuk itu saya berharap Jubileum ini menjadi sebuah proses konsolidasi gereja-gereja agar memiliki perhatian terhadap pembinaan umat Kristiani, yang selanjutanya dapat bekerja sama dalam membangun Kota Pematang Siantar,” sebut Susanti.

Baca juga:Susanti: Pemko Apresiasi Kegiatan Pemuda Berdampak Positif Kemajuan Siantar

Dengan semua hal tersebut, program pembangunan Pemerintah Kota Pematang Siantar akan dapat berjalan dengan baik, dalam rangka mewujudkan Pematang Siantar Sehat, Sejahtera, dan Berkualitas demi Pematang Siantar Bangkit dan Maju dalam kasih Tuhan,” sebutnya.

Tampak hadir, Ephorus GKPS Pdt Dr Deddy Fajar Purba, anggota DPRD Sumatera Utara (Sumut) Mangapul Purba, anggota DPRD Kota Pematang Siantar Baren Alijoyo Purba, Plt Kadishub Pematang Siantar Drs Julham Situmorang, Plt Kepala Dinas PP dan KB Hasudungan Hutajuluh SH, dan Sekretaris Inspektur Berlin Sijabat. (rel/ferri/hm06)

Related Articles

Latest Articles