19 C
New York
Sunday, September 29, 2024

Laporan Tak Direspon, Dosen STT HKBP Bakal Laporkan Dugaan Plagiasi Disertasi Ke Ditjen Dikti

Pun begitu, Dewi tetap membawa pengakuan RT itu untuk dikonfirmasi kepada mantan mahasiswa pemilik skripsi yang diduga sumber jiplakan disertasi tersebut.

“Saya tanyakan kepada pemilik skripsi ini, apakah dia yang memang menjiplak dari paper si dosen itu. Dan dia menjawab, kalau skripsi itu diambil dari catatan-catatan kuliah yang memang sudah lama dia berminat menulis tentang baptisan,” tuturnya.

Pemilik skripsi yang saat ini telah menjadi pendeta itu kemudian membuat pakta integritas. Isinya yaitu, memastikan bahwa dia tidak menjiplak tulisan di paper RT ketika membuat skripsi.

Baca Juga : Dugaan Plagiat Menerpa Oknum Dosen USI, Masalahnya Dilapor ke Dirjen Dikti

“Itu sudah dikirim ke kampus tempat si dosen mengambil S3 nya,” sambung Dewi.

Sementara itu, pihak UKDW yang dikonfirmasi sejak 27 Mei 2024 lalu tidak memberikan tanggapan. Permintaan wawancara yang dilayangkan kepada Dekan Fakultas Teologi, Pdt Robert Setio hingga kini belum terbalas.

Begitupun oknum dosen yang dilaporkan dugaan plagiasi, Pdt RT juga tak kunjung memberikan klarifikasi. “Sabar dulu ya, akan saya kabari,” ucapnya melalui pesan, pada Senin (3/6/24). (gideon/hm16)

Related Articles

Latest Articles