13.7 C
New York
Saturday, May 4, 2024

Kongres IKAPTK Kota Siantar Periode 2022-2027 Digelar Sederhana

Pematangsiantar, MISTAR.ID

Meski rata-rata berduit karena mereka adalah pejabat di lingkungan pemerintah, Ikatan Keluarga Alumni Pendidikan Tinggi Kepamongprajaan (IKAPTK) Kota Pematangsiantar menggelar kongres secara sederhana. IKPTK Kota Pematangsiantar tidak menggelar kongresnya di hotel, mereka malah lebih memilih menggelarnya di tempat yang tampak sangat sederhana, yakni Gedung Serbaguna Bappeda Kota Pematangsiantar.

Seperti disampaikan Pelaksana Tugas (Plt) Ketua IKAPTK Kota Pematangsiantar, Arri Sembiring ketika dikonfirmasi mistar terkait pelaksanaan Kongres yang digelar di gedung milik Pemerintah Kota (Pemko) Pematangsiantar, Jumat (11/2/22). “Kita mau bentuk kesederhanaan, kita kan bagian dari pemerintah, kita tidak mau show of force untuk menunjukkan atau memamerkan kepada khalayak dengan kemewahan-kemewahan,” tutur mantan Camat Siantar Barat tersebut.

“Dan dengan kesederhanaan ini, paling tidak kami bisa menunjukkan bahwa kami juga adalah bagian dari masyarakat dan sekaligus bagian dari pemerintah,” sambung Arri yang saat ini menjabat Kepala Bagian Umum Sekretariat Daerah  Kota Pematangsiantar. Sebelumnya, Arri menjelaskan, bahwa sesuai dengan surat mandat yang disampaikan, selaku Plt Ketua, ia diminta mempersiapkan pelaksanaan Kongres untuk melakukan pemilihan ketua dan perangkat IKAPTK Kota Pematangsiantar periode 2022-2027.

Baca juga: Gelar Operasi Prokes, Satgas Covid-19 Toba Bersinergi dengan IPDN/IKAPTK

“Jadi sesuai dengan AD/ART, hari ini kami akan melaksanakan kongres yang rangkaiannya dimulai dari Talk Show, kemudian Kongres, Pelantikan dan Pengukuhan, lalu ramah-tamah. Dilaksanakan pada hari ini, dari pagi sampai malam,” bebernya.

Arri berharap, rangkaian kegiatan yang akan mereka laksanakan bisa berjalan dengan baik dan lancar, sehingga ke depannya ada kepengurusan baru yang akan membawa nama baik IKAPTK sebagai penyokong, pendorong dan membantu pemerintah kota dalam meningkatkan kinerja, meningkatkan pembangunan sesuai dengan visi misi pemerintah daerah.(ferry/hm09)

Related Articles

Latest Articles