12.9 C
New York
Tuesday, May 14, 2024

Ketua Komisi III DPRD Siantar Pertanyakan Urgensi Revitalisasi Lapangan Adam Malik

Pematang Siantar, MISTAR.ID

Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Utara (Sumut) tengah melakukan revitalisasi Lapangan H. Adam Malik. Pengerjaan tersebut berada di bawah tanggungjawab Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Pematang Siantar.

Dari data yang diterima Mistar.id, proyek tersebut memakan biaya Rp4,8 miliar dan pekerjaan dilakukan CV. Sumber Rezeki.

Ketua Komisi III DPRD Siantar, Denny Torang Siahaan mendukung program pemerintah provinsi tersebut. Ia menilai, pembangunan merupakan hal yang baik.

Baca juga: Lapangan Adam Malik di Siantar Akan Tampak Eksotis, Begini Penampakannya

Kendati demikian, politisi PDI Perjuangan ini mempertanyakan urgensi Pemprov melakukan renovasi tersebut. Sebab menurut dia, masih ada fasilitas umum yang lebih membutuhkan sentuhan tangan.

“Sebenarnya yang lebih diutamakan ini renovasi Stadion Sangnawaluh. Janji Pemprov kemarin akan mengucurkan dana Rp50 miliar, tapi sekarang tidak tahu kita mana dananya,” ujar Denny ketika dikonfirmasi, Rabu (30/8/23).

Lebih lanjut dikatakan dia, jika dana Rp50 miliar yang dijanjikan Pemprov tersebut tidak mencukupi renovasi Stadion Sangnawaluh, Denny menganjurkan anggaran tersebut digunakan merenovasi Makam Pahlawan.

Baca juga: Dua Perda Tak Digubris, Lapangan Haji Adam Malik Kota Siantar Jadi Jorok

Makam Pahlawan tersebut, kata Denny butuh perhatian khusus. Sebab tembok pembatas antara jalan umum dengan makam mulai longsor.

“Yang arah Universitas Nommensen itu kan ada pohon besar. Jadi tanah itu tidak dapat lagi menahan akarnya, sehingga terimbas ke tembok dan mulai roboh,” tuturnya.

Meskipun begitu, Denny tidak ingin kembali ke belakang sebab proyek revitalisasi Lapangan H. Adam Malik tengah berjalan. Namun ia berharap, hasil pembangunan itu tetap memiliki nilai-nilai leluhur budaya kota yang bermotto ‘Sapangambei Manoktok Hitei’ ini. (gideon/hm17)

Related Articles

Latest Articles