17.2 C
New York
Sunday, September 29, 2024

GBKP Klasis Siantar Gelar Ibadah Perayaan Kenaikan Tuhan Yesus Kristus

Pematang Siantar, MISTAR.ID

Ratusan umat Gereja Batak Karo Protestan (GBKP) Rayon Klasis Siantar melaksanakan perayaan ibadah Hari Raya Kenaikan Tuhan Yesus Kristus, di Auditorium T Johan Garingging, Universitas Efarina, Jalan Pdt Wismar Saragih, Kota Pematang Siantar, Sabtu (10/6/23).

Pelaksanaan ibadah ini biasanya dilaksanakan 40 hari setelah peringatan Hari Raya Paskah.

Ketua Panitia perayaan Kenaikan Tuhan Yesus Kristus se-Rayon Klasis Siantar, Dipa Tarigan mengatakan, ibadah kali ini diikuti 6 Runggun (Resort) mencakup, Runggun Jalan Nias, Runggun Jalan Sisingamangaraja, Runggun Rambung Merah, Runggun Batu Lima, Runggun Perdagangan dan Runggun Serbelawan.

Baca juga: Bupati Karo Hadiri Acara Pentahbisan Gedung Gereja GBKP Runggun Sukarame

“Panitia juga menyampaikan terima kasih pada seluruh jemaat gereja GBKP Klasis Siantar. Sekaligus kepada Tokoh Masyarakat Sumatera Utara, yakni JR Saragih bersama rombongan,” sebut Dipa.

Ibadah perayaan kenaikan Tuhan Yesus Kristus ini dipimpin Pdt Yunus Bangun, dengan mengusung tema ‘Menatap kepada Yesus’, dan sub tema ‘Kenaikan Tuhan Yesus Kristus memberi kesanggupan untuk bersaksi sebagai pelaku aktif pelayanan’.

Dalam ibadah itu juga diselingi dengan berbagai persembahan koor dari seluruh paduan suara se-Klasis Siantar.

Baca juga: Kapolres Tanah Karo Lepas Karnaval Natal Mamre GBKP Indonesia

Melalui khotbahnya, Yunus mengajak para jemaat gereja GBKP untuk senantiasa menatap kepada Tuhan. Dan menjadi saksi dalam pelayanan kepada Tuhan.

Di akhir ibadah, para jemaat dihibur artis dari Tanah Karo antara lain, Tiopanta Pinem dan Pery Jonta Pinem. (roland/hm16)

 

Related Articles

Latest Articles