Saturday, January 18, 2025
logo-mistar
Union
SELEBRITI

Pengisi Suara Game Mario Pensiun

journalist-avatar-top
By
Tuesday, August 22, 2023 21:24
7
pengisi_suara_game_mario_pensiun

pengisi suara game mario pensiun

Indocafe

MISTAR.ID

Pengisi suara untuk karakter Mario Bross, Charles Martinet pension setelah 30 tahun bekerjasama dengan Nintendo, Selasa (22/8/23). Sebagai gantinya, Martinet ditunjuk sebagai duta Mario dalam berbagai acara internasional.

“Menjadi suatu kehormatan bisa bekerja bersama dengan Charles yang telah memberikan kehidupan pada Mario selama bertahun-tahun. Kami ingin berterima kasih dan merayakannya,” kata Nintendo lewat pernyataan resmi.

Menanggapi ini, melalui media sosialnya, Martinet mengatakan dunia barunya akan segera dimulai.

Baca juga: Atiek CB dan Kedua Anaknya Idap Bipolar

“Dunia baru saya dimulai! Kalian semua adalah yang terbaik di hati saya,” tulis Martinet.

Sayangnya, Nintendo belum mengumumkan siapa pengganti Martinet.

Charles Martinet memulai karirnya sebagai dubber Mario sejak 1996 melalui video game Super Mario 64. Karakter Mario dikenal dengan suaranya yang tinggi dan serak. Menggunakan falsetto ketika berteriak menjadi ciri khasnya.

journalist-avatar-bottomRedaktur Elfa Harahap