22.1 C
New York
Monday, April 29, 2024

Ketua DPP Partai NasDem Angkat Bicara Terkait Aliran Dana BTS

Jakarta, MISTAR.ID – Menanggapi kasus dugaan korupsi pembangunan menara pemancar (BTS) 4G BAKTI yang disebut-sebut aliran dananya ke tiga partai politik, Ketua DPP Partai NasDem Taufik Basari menegaskan jika ketua umum partainya, Surya Paloh mengatakan pihak Gerindra ingin semua yang terkait diperiksa secara akuntabel dan profesional.

“Kalau dari Partai NasDem, kami sejak awal sebagaimana yang disampaikan oleh ketua umum menginginkan agar seluruh pihak diperiksa secara akuntabel dan profesional,” ujar Ketua DPP Partai Nasdem yang biasa dipanggil Tobas di Kompleks Parlemen, Senayan, Rabu (24/5/23).

Masih menurutnya, pemeriksaan secara akuntabel menjadi salah satu upaya menegakkan moralitas hukum di Indonesia.

Baca Juga: Johnny G Plate Ditetapkan Jadi Tersangka, Nasdem Tunggu Arahan Surya Paloh

“Hukum harus tetap menjadi hukum. Hukum tidak boleh menjadi kendaraan dan alat politik, apalagi alat kekuasaan. Kita harap Kejaksaan Agung bisa melakukannya,” tuturnya.

Lanjutnya, setiap informasi yang berkaitan dengan hukum harus ditelusuri dan berharap pemerintah mencari informasi dan bukti tanpa tebang pilih.

Mahfud MD sebelumnya menyatakan jika ia mendapatkan informasi adanya aliran dana kasus dugaan korupsi pembangunan menara BTS 4G yang mengalir ke tiga partai politik.

Baca Juga: 50 Bacaleg Nasdem Jalan Kaki Mendaftar ke KPU Deli Serdang

“Ya, saya juga dapat berita itu dengan nama-namanya. Tetapi, saya anggap itu gosip politik. Kami bekerja dengan hukum saja,” kata Mahfud di Kantor Kominfo, Jakarta Pusat, Selasa (23/5/23). (berbagai sumber/hm20)

Related Articles

Latest Articles