Saturday, January 18, 2025
logo-mistar
Union
POLITIK

Ganjar Berniat Gandeng Khofifah dan Ridwan Kamil Bergabung ke TPN

journalist-avatar-top
By
Saturday, October 28, 2023 20:34
10
ganjar_berniat_gandeng_khofifah_dan_ridwan_kamil_bergabung_ke_tpn

ganjar berniat gandeng khofifah dan ridwan kamil bergabung ke tpn

Indocafe

Jakarta, MISTAR.ID

Putri Presiden Indonesia ke 4, Abdurrahman Wahid atau Gus Dur, Yenny Wahid masuk ke dalam komposisi Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Pranowo-Mahfud MD dan sebagai Dewan Penasihat.

Calon Presiden (Capres), Ganjar Pranowo menyampaikan, dirinya berharap Gubernur Jawa Timur (Jatim), Khofifah Indar Parawansa juga berkolaborasi ke TPN.

“Iya sih, saya komunikasi terus menerus saat ke Jatim, ‘Bu Khofifah, saya di sini’, (jawab Khofifah-red) ‘Ya mudah-mudahan sukses’. Karena saya sangat baik sama beliau,” sebut eks Gubernur Jawa Tengah (Jateng) ini pada awak media di Sekolah Partai PDI Perjuangan, Lenteng Agung, Jakarta Selatan, pada Sabtu (28/10/23).

Baca juga: Ganjar Pranowo Tetap Yakin Mendominasi di Jateng Meski Gibran Jadi Cawapres

Dia juga menyampaikan, berkeinginan menggandeng eks Gubernur Jawa Barat (Jabar), Ridwan Kamil atau Kang Emil. Hanya saja, butuh ada kecocokan batin untuk menciptakan kekompakan.

“Kang Emil juga mau kita tarik seluruhnya, tapi kan ngajak-ngajak. Kawan-kawan ini wajib butuh kelegaan hati, kesamaan batin, supaya kita dapat kompak,” ujarnya.

Diketahui, Yenny masuk struktur TPN Ganjar Pranowo-Mahfud MD sebagai Dewan Penasihat bersama Ketua DPP PDI Perjuangan, Puan Maharani.

Baca juga: Ganjar Pranowo dan Mahfud Md Pakai Mobil Sukarno ke KPU

“Mbak Yenny itu bakal bergabung di struktur TPN. Beliau itu akan duduk di dewan penasihat bersama dengan Mbak Puan,” sebut Ketua TPN Ganjar-Mahfud, Arsjad Rasjid di Hotel Borobudur, Jakarta, pada Jumat (27/10/23).

Menurutnya,  ada tokoh-tokoh lain yang mendukung Ganjar-Mahfud, serta bakal bergabung masuk ke dalam TPN. (dtk/hm16)

journalist-avatar-bottomRedaktur Jansen Siahaan