Monday, January 20, 2025
logo-mistar
Union
POLITIK

Anies Baswedan Kunjungi Rumah Jusuf Kalla, Ini Sejumlah Topik Pembahasan

journalist-avatar-top
By
Saturday, October 7, 2023 12:07
8
anies_baswedan_kunjungi_rumah_jusuf_kalla_ini_sejumlah_topik_pembahasan

anies baswedan kunjungi rumah jusuf kalla ini sejumlah topik pembahasan

Indocafe

Jakarta, MISTAR.ID

Bakal Calon Presiden (Bacapres) yang digadang-gadang Partai NasDem, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) mengunjungi rumah Jusuf Kalla (JK), pada Sabtu (7/10/23).

Kunjungan Anies berselang beberapa hari setelah JK disambangi Ketua DPP PDI Perjuangan, Puan Maharani. Ketua DPR itu sempat mengunjungi rumah mantan Ketua Umum (Ketum) Partai Golkar itu di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, pada Rabu (4/10/23) lalu.

Anies membeberkan pertemuan selama nyaris 2,5 jam itu banyak membicarakan isu kebangsaan, mulai dari persoalan ekonomi sampai ketimpangan. Juga mendiskusikan pengalaman JK mengikuti Pemilihan Umum (Pemilu) mulai tahun 2004-2014.

Baca juga: Anies Baswedan Janji Tingkatkan Anggaran BRIN Jika Terpilih Jadi Presiden

“Kita bahas masalah kebangsaan. Waktu kita ngomong kebangsaan itu, mulai dari perekonomian, persoalan ketimpangan, serta bagaimana menjaga kemandirian,” katanya.

Eks Gubernur DKI Jakarta ini menambahkan, juga membahas pengalaman-pengalaman saat Wakil Presiden (Wapres) 2 periode itu mengikuti Pemilu dan Pilpres.

Dia juga membeberkan, perjumpaan itu diselingi sarapan pagi bersama JK, serta dijamu makanan khas Coto Makassar. Anies pun mengaku, menerima bingkisan berupa suplemen multivitamin.

“Bingkisan itu disebut sebagai suntikan stamina untuk saya selama masa Pemilu mendatang,” paparnya.

Baca juga: Anies Baswedan Naik Motor ke Baintelkam Polri Urus SKCK

Topik pembicaraan itu juga dibenarkan JK. Menurutnya, pembahasan itu membicarakan sejumlah hal yang berhubungan dengan kebangsaan.

Lanjutnya, topik diskusi itu serupa kala  dirinya menjamu Puan dan Bacapres Prabowo Subianto. Namun, menurut JK, diskusi dengan Anies membahas rumor dimaksud secara lebih terperinci

“Kita membahas hal-hal kebangsaan, serupa dengan apa yang saya bicarakan bersama Puan dan Prabowo, namun ini lebih mendetail lah,” tutupnya. (cnn/hm16)

journalist-avatar-bottomRedaktur Jansen Siahaan