22.7 C
New York
Thursday, July 18, 2024

LavAni Allo Bank Electric Bertemu Jakarta Bhayangkara Presisi di Grand Final Proliga 2024, ini Jadwalnya

Sejak berlaga pada Proliga 2004, tim voli putri Jakarta Electric PLN sudah mengoleksi enam trofi, yakni edisi 2004, 2009, 2011, 2015, 2016, dan 2017. Prestasi ini membuat Jakarta Electric PLN tercatat sebagai klub putri dengan gelar juara Proliga terbanyak sepanjang sejarah.

Salah satu middle blocker paling berpengalaman Electric PLN, Yolla Yuliana, mengaku sangat bahagia dan bersyukur atas nasib tim mereka yang berhasil melaju ke laga puncak padahal awalnya tidak termasuk yang diunggulkan. Hasil ini semakin membuat mental skuad tim mereka meningkat karena berhasil melewati berbagai ujian selama babak reguler.

“Kami sempoyongan dari babak reguler ke musim final four, tapi Alhamdulillah di final four kami diberikan kelancaran untuk ke Grand Final,” ujarnya. Keuntungannya membuat mental kami naik, karena memang itu yang dibutuhkan sekarang. Di Grand Final memang yang dipertandingkan bukan cuma fisik, bukan cuma teknik, tapi mental juara,” terangnya.

Baca juga : Final Four Proliga 2024: Bertanding 138 Menit, Yolla Yuliana dkk Kelelahan saat Megawati Raih Poin Terbanyak

Sementara itu, BIN yang kalah dalam laga terakhir pada final four melawan Jakarta Popsivo Polwan melakukan pembenahan menuju partai puncak.

“Insya Allah nanti kita latihan akan tetap kita adakan evaluasi, mungkin ada pembenahan pada lini servis dan blok untuk menatap laga grand final,” sebut Asisten pelatih BIN, Labib. (bolasports/hm18)

Jadwal Final Proliga 2024

Indonesia Arena, Jakarta

Sabtu (20/7/2024)

14.00 WIB: Putri – Perebutan tempat ketiga

16.00 WIB: Putri – Final

Minggu (21/7/2024)

14.00 WIB: Putra – Perebutan tempat ketiga

16.00 WIB: Putra – Final

Related Articles

Latest Articles