20.5 C
New York
Tuesday, June 25, 2024

Kadispora Sumut Beberkan Alasan Tuan Rumah Peparnas Dipindahkan

Medan, MISTAR.ID

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Provinsi Sumatera Utara (Sumut), Baharuddin Siagian mengungkapkan alasan perpindahan tuan rumah Pekan Paralimpik Nasional (Peparnas) 2024 dari yang semula akan digelar di Sumut menjadi ke Solo, Jawa Tengah (Jateng).

“Terkait Peparnas kita mengikuti saja. Kita kan belum memiliki sarana dan prasarana ramah disabilitas, terutama hotel-hotel dan juga venue yang akan digunakan,” ujarnya kepada Mistar.id, Selasa (25/6/24) sore.

Bahar sapaan akrabnya mengatakan, perpindahan tersebut merupakan hasil keputusan antara Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumut dan Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) RI.

Baca juga:Kecewa Tuan Rumah Peparnas Pindah Ke Solo, NPC Sumut Lanjutkan Persiapan Atlet

“Sehingga ada pemikiran bersama oleh Pemprov Sumut dan Kemenpora RI untuk memindahkan tuan rumah ke Solo,” tuturnya.

Dirinya pun mengatakan, meski waktu yang terbilang semakin dekat, perpindahan tuan rumah bukanlah kendala yang besar, karena Solo sudah pernah menjadi tuan rumah even serupa yang lebih besar.

“Iya di Solo juga kan baru melaksanakan even Asean Paralimpik Games, sehingga peralatan dan transportasi, hotel dan venue sudah lebih siap untuk atlet-atlet kita yang disabilitas,” pungkasnya. (iqbal/hm16)

Related Articles

Latest Articles