21 C
New York
Thursday, July 4, 2024

Jerman Kecam Bek Turki atas Dugaan Rasisme, UEFA Lakukan Penyelidikan

Berlin, MISTAR.ID

Menteri Dalam Negeri Jerman mengecam perayaan bek Turki Merih Demiral menyusul kemenangan Turki melawan Austria di Kejuaraan Eropa pada hari Selasa (2/7/24) kemarin.

Demiral mencetak dua gol dalam kemenangan Turki 2-1 di babak 16 besar dan merayakannya dengan membuat gerakan yang dikenal sebagai “salut serigala,” yang dikaitkan dengan kelompok ekstremis sayap kanan Turki “Grey Wolves.”

“Simbol-simbol ekstremis sayap kanan Turki tidak punya tempat di stadion-stadion kami,” kata Menteri Dalam Negeri Jerman Nancy Faeser dalam sebuah posting di X , yang sebelumnya dikenal sebagai Twitter, pada Rabu (3/7/24).

Baca juga: Bek Timnas Turki Meninggal Akibat Kecelakaan

Ia mengatakan bahwa kelompok tersebut sedang diawasi di Jerman. Sehingga dengan menggunakan Kejuaraan Sepak Bola Eropa sebagai ajang rasisme sama sekali tidak dapat diterima. “Kami berharap UEFA menyelidiki kasus ini dan mempertimbangkan sanksi” katanya.

Setelah kemenangannya, Demiral mengunggah foto dirinya yang sedang melakukan gerakan tersebut di X.

“Berbahagialah orang yang menyebut dirinya orang Turki,” tulis sang bek pada keterangan unggahannya.

Baca juga: Ancelotti Lirik Merih Demiral untuk Kuatkan Lini Pertahanan

“Saya punya selebrasi khusus dalam pikiran. Itulah yang saya lakukan. Itu berkaitan dengan identitas Turki karena saya sangat bangga menjadi orang Turki. Dan saya merasakannya sepenuhnya setelah gol kedua, jadi saya akhirnya melakukan gerakan itu,” kata Demiral kepada wartawan setelah pertandingan. “Saya sangat senang telah melakukan itu.”

Sementara UEFA, selaku badan yang pengatur sepak bola Eropa, mengumumkan dalam sebuah pernyataan bahwa mereka sedang menyelidiki “dugaan perilaku tidak pantas” yang dilakukan Demiral.

“Sehubungan dengan pertandingan Babak 16 Besar Kejuaraan Eropa UEFA 2024 antara Austria dan Türkiye yang dimainkan pada 2 Juli 2024 di Leipzig, Jerman, penyelidikan telah dibuka sesuai dengan Pasal 31(4) Peraturan Disiplin UEFA sehubungan dengan dugaan perilaku tidak pantas dari pemain Federasi Sepak Bola Turki, Merih Demiral,” kata UEFA dalam pernyataannya. (cnn/hm17)

Related Articles

Latest Articles