15.9 C
New York
Thursday, May 16, 2024

Jelang Laga Pembuka Piala Asia U-23, Qatar Tantang Indonesia

Meski belum pernah kalah di laga pembuka, Qatar mulai goyah saat menghadapi laga pembuka. Qatar belum pernah menang dalam dua laga pembuka Piala Asia U-23 terakhirnya. Tim tuan rumah dua kali mengantongi hasil imbang.

Qatar imbang 2-2 atas Suriah pada laga pembuka Piala Asia U-23 2020. Pada edisi berikutnya, Qatar ditahan 1-1 oleh Iran.

Meski begitu, Garuda Muda tetap harus mewaspadai ancaman dari Qatar. Qatar setidaknya memanggil beberapa nama dari tim nasional senior yang sebelumnya jadi juara Piala Asia 2023.

Baca juga : Timnas U-23 Indonesia Targetkan Masuk Putaran Final Olimpiade 2024 di Paris

Jassem Gaber dan Mostafa Meshaal menjadi dua nama alumnus juara Piala Asia 2023 yang dipanggil oleh Ildio Vale ke Piala Asia U-23 2024. Hasil itu harus segera dimaksimalkan oleh Timnas U-23 Indonesia.

Sejauh ini, Timnas U-23 Indonesia telah memanggil 13 nama yang pernah membela tim nasional senior. Selain itu, 10 pemain Timnas U-23 Indonesia juga pernah tampil pada ajang Piala Asia 2023. Saat itu, Timnas Indonesia sukses menembus fase gugur untuk kali pertama sepanjang sejarah Piala Asia.

Related Articles

Latest Articles