Perayaan HUT Toba ke-26, Masyarakat: Kalau Bisa Gelar Setiap Bulan


Pedagang di HUT ke-26 Kabupaten Toba. (f: nimrot/mistar)
Toba, MISTAR.ID
Perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-26 Kabupaten Toba diapresiasi masyarakat. Menurut warga, kegiatan ini memberikan dampak positif kepada UMKM.
"Jika memungkinkan, Pemerintah Kabupaten Toba setiap bulan menggelar ulang tahun. Selama tiga hari keuntungan yang saya dapat berlipat ganda dari hari sebelumnya," ujar salah seorang pedagang jajanan dan minuman di lokasi acara, Genta Napitupulu, Senin (10/3/2025).
Menurutnya, cukup lama Kabupaten Toba tidak melaksanakan kegiatan yang mengundang keramaian di Balige. Terakhir kali sejak event internasional power boat dan jetski.
"Semoga Pemkab Toba, merancang event-event yang bisa mengundang keramaian di Venue. Sehingga perputaran ekonomi di Kabupaten Toba, khususnya di Balige cukup baik," katanya berharap. (nimrot/hm20)