Sunday, April 13, 2025
home_banner_first
TANJUNG BALAI

Tanjung Balai Serahkan Laporan Keuangan 2024 ke BPK Sumut

journalist-avatar-top
Kamis, 10 April 2025 12.09
tanjung_balai_serahkan_laporan_keuangan_2024_ke_bpk_sumut

Penandatanganan berita acara serah terima antara Wali Kota Tanjung Balai dan Kepala BPK RI Perwakilan Sumut di Medan. (f:ist/mistar)

news_banner

Tanjung Balai, MISTAR.ID

Pemerintah Kota (Pemko) Tanjung Balai menunjukkan komitmen kuat terhadap tata kelola keuangan yang transparan dan akuntabel dengan menyerahkan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Tahun Anggaran 2024 kepada Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Perwakilan Sumatera Utara (Sumut).

Penyerahan dokumen penting ini dilakukan langsung oleh Wali Kota Tanjung Balai, Mahyaruddin Salim, didampingi jajaran terkait dan diterima oleh Kepala BPK Perwakilan Sumut, Paula Henry Simatupang, di Medan pada Rabu (9/4/2025).

Kepala BPK Sumut Paula Henry Simatupang mengapresiasi langkah cepat Pemko Tanjung Balai dalam menyerahkan LKPD. "Proses pemeriksaan LKPD ini bertujuan untuk memberikan opini atas kewajaran laporan keuangan serta mendorong perbaikan tata kelola keuangan daerah," ujar Paula Henry Simatupang.

Ia menilai hal ini sebagai cerminan keseriusan pemerintah daerah dalam menjalankan pemerintahan yang bersih dan bertanggung jawab.

Sementara, Wali Kota Tanjung Balai, Mahyaruddin Salim menegaskan bahwa penyerahan LKPD ini adalah wujud nyata komitmen Pemko Tanjung Balai untuk mewujudkan pemerintahan yang bersih dan akuntabel. Beliau menyatakan kesiapannya untuk menindaklanjuti setiap temuan pemeriksaan demi peningkatan kualitas pengelolaan keuangan daerah.

"Jika terdapat temuan dalam pemeriksaan, kami berkomitmen untuk segera melakukan perbaikan guna meningkatkan kualitas pengelolaan keuangan daerah,” kata Mahyaruddin Salim.

LKPD yang diserahkan mencakup berbagai aspek keuangan daerah sepanjang tahun 2024, termasuk laporan realisasi anggaran, neraca, laporan operasional, arus kas, serta laporan kinerja pemerintah daerah dan BUMD.

"Saya berharap bimbingan dari BPK Sumut akan terus diberikan agar pengelolaan keuangan daerah di Tanjung Balai semakin baik dan memberikan dampak positif bagi kesejahteraan masyarakat," ucap Mahyaruddin Salim.

Ia juga optimis Tanjung Balai dapat kembali meraih opini yang baik atas laporan keuangannya.

Penyerahan LKPD ini ditandai dengan penandatanganan berita acara serah terima antara Wali Kota Tanjung Balai dan Kepala BPK RI Perwakilan Sumut. Langkah ini menjadi sinyal positif bagi upaya peningkatan akuntabilitas dan transparansi pengelolaan keuangan daerah di Kota Tanjung Balai. (saufi/hm25)

REPORTER:

RELATED ARTICLES