26.3 C
New York
Wednesday, June 26, 2024

Sumut Punya Alat Pendeteksi Covid-19

Medan, MISTAR.ID

Pemerintah Provinsi Sumatera Utara akhirnya memiliki alat Polymerase Chain Reaction (PCR) untuk memeriksa spesimen swab tenggorokan pasien terduga terinfeksi virus corona penyebab COVID-19.

Sebanyak dua alat PCR bantuan dari Kementerian Kesehatan itu berada di laboratorium Rumah Sakit Universitas Sumatera Utara. Juru Bicara Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Sumatera Utara dr Aris Yudhariansyah, Kamis, alat tersebut direncanakan akan beroperasi pada Senin (20/4/20).

“Dalam waktu dekat ini kita sudah bisa mengirimkan spesimen sampel pasien terduga COVID-19 ke RS USU,” katanya.

Dengan adanya alat PCR tersebut, kata Aris, diharapkan dapat membantu Pemerintah Provinsi Sumut untuk mendeteksi lebih awal penyebaran COVID-19.

“Kita tidak perlu lagi berlama-lama menunggu pengiriman dan pemeriksaan yang selama ini kita lakukan di Balitbangkes di Jakarta. Insyaa Allah akurasi alat yang ada di USU sama dengan yang ada di Balitbangkes di Jakarta,” ujarnya.

Sumber:Antara
Redaktur: Luhut Simanjuntak

Related Articles

Latest Articles