Sunday, April 20, 2025
home_banner_first
SUMUT

Rumah Sakit Di Sumut Siap Jalankan Vaksinasi Covid-19

journalist-avatar-top
Selasa, 15 Desember 2020 11.38
rumah_sakit_di_sumut_siap_jalankan_vaksinasi_covid_19

rumah sakit di sumut siap jalankan vaksinasi covid 19

news_banner

Medan, MISTAR.ID

Sejumlah rumah sakit di Sumatera Utara telah siap menjalankan seluruh proses vaksinasi virus Covid-19. “Kalau membuka pendaftaran untuk pelaksanaan vaksinasi Covid-19, belum. Tapi dalam proses pelaksanaan vaksinasi, rumah sakit di Sumut sebetulnya sudah siap,” kata Ketua Perhimpunan Rumah Sakit Seluruh Indonesia (PERSI) Sumatera Utara (Sumut) dr Azwan Hakmi Lubis, Selasa (15/12/20).

Menurut dia, sejumlah rumah sakit yang ada di Sumatera Utara sudah mendapatkan sosialisasi tentang pelaksanaan vaksinasi virus corona itu. “Tinggal berapa jatah vaksin untuk Sumut dan kapan waktunya, itu lah kita tunggu dulu,” ujarnya.

Azwan menjelaskan, memang saat ini pihak rumah sakit terutama rujukan telah dimintai data terkait tenaga kesehatannya (nakes). Hal itu kini sedang berjalan, sembari menunggu instruksi lanjut dan masa uji klinis vaksin selesai.

Baca juga: Moskow Mulai Vaksinasi Massal

Kendati vaksinasi tinggal menunggu waktu pelaksanaannya saja, Azwan mengingatkan agar 3M (memakai masker, menjaga jarak, dan menghindari kerumunan) tetap dijaga dengan baik. Apalagi terang dia, untuk berjalan dengan baik dalam memutus rantai penularan, perlu capaian vaksinasi 70% baru akan memberikan hasil yang baik.

“Tapi kalau masih sedikit, 3M juga lah tetap menjadi andalan kita. Vaksin ini kan usaha kita untuk memutus rantai penularan, jadi selama belum berfungsi baik (belum 70%) tetap la 3M,” tandasnya. (saut/hm09)

REPORTER:

RELATED ARTICLES