Polres Tebing Beri Bantuan Kepada Korban Banjir di Desa Mariah Padang
polres tebing beri bantuan kepada korban banjir di desa mariah padang
Tebing Tinggi, MISTAR.ID
Kapolres Tebing Tinggi AKBP Agus Sugiyarso, S. IK didampingi Kabag Ops Kompol B. Siahaan, S.H, memberikan bantuan kepada warga terdampak bencana banjir, Rabu (20/10/21) di Tanggul sungai Sibarao dan Dusun 1 Desa Mariah Padang Kec. Tebing Tinggi Kab. Serdang Bedagai.
AKBP Agus Sugiyarso mengatakan, bantuan berupa sembako ini diberikan sebagai bentuk kepedulian kepada sesama dan ingin meringankan beban derita yang dirasakan para korban banjir.
Kegitan tersebut dirangkai dengan melakukan pengecekan rumah warga yang terkena dampak banjir di Dusun 1 dan Dusun 2 Desa Mariah Padang. Kapolres juga melakukan pengecekan bendungan yang rusak akibat diterjang air di Dusun 3, Desa Simalas Kecamatan Sipispis.
Baca juga:Wali Kota Tebing Tinggi Terima Bantuan Penanganan Covid-19 dari Inalum
Ada pun bantuan diberikan sebanyak 60 paket berisi beras 5 kg dan mie instan.
Selanjutnya Kapolres Tebing Tinggi Memerintahkan kepada Kapolsek Tebing Tinggi untuk segera berkoordinasi kepada pihak Dinas PUPR dan BPBD Kabupaten Sergai, untuk segera memperbaiki tanggul yang rusak. (naz/hm06)