Kunker ke Tebing Tinggi, Gubsu Edy Rahmayadi Resmikan Dua Rumah Tahfiz
kunker ke tebing tinggi gubsu edy rahmayadi resmikan dua rumah tahfiz
Tebing Tinggi, MISTAR.ID
Gubernur Sumatera Utara (Gubsu) Edy Rahmayadi melakukan kunjungan kerja (Kunker) ke Kota Tebing Tinggi, Rabu (23/8/23).
Dalam kunker ini Gubernur Edy bersama rombongan melakukan beberapa agenda kerja, yaitu Peresmian Pondok Tahfiz Asbabul Rahmah Jalan Gunung Sibayak No 6 Simpang Kampung Keling, Kelurahan Tanjung Marulak Hilir, Kecamatan Rambutan, dilanjutkan dengan Peletakan Batu Pertama (Groundbreaking) Lapangan Alun-Alun Kota Tebing Tinggi Jalan Dr Sutomo dan terakhir Peresmian Rumah Tahfidz Qur’an Amaliyah di Panti Asuhan Jalan Soekarno Hatta No 10 Kelurahan Tambangan, Kecamatan Padang Hilir.
Dalam sambutannya saat melakukan Peresmian Rumah Tahfidz Qur’an Amaliyah di Panti Asuhan Jalan Soekarno Hatta, Gubernur Edy Rahmayadi menyampaikan rasa bangganya kepada para peserta didik rumah tahfidz yang terus melakukan penghafalan Alquran.
Baca Juga: DPRD Sumut Amati Kinerja 4.500 Relawan Bersinar Bentukan Edy Rahmayadi
“Ya terus penghafal-penghafal Alquran ini, sehingga dunia ini belum kiamat karena masih ada yang menghafal Alquran. Apa yang bisa saya bantu tadi sudah saya sampaikan, Insyaallah tempat ini cukup bagus,” katanya.
Ia juga berharap kepada Pemko Tebing Tinggi bisa menyiapkan infrastruktur yang dibutuhkan sehingga dapat lebih berkembang.
“Penghafal-penghafal Alquran ini, kitalah yang punya kewajiban menyiapkan infrastrukturnya. Nanti kita lihat, kita tanya apa kebutuhan,” tambahnya.
Usai kunker di Kota Tebing Tinggi, Gubernur Edy Rahmayadi didampingi ketua TP PKK Sumut Ny Nawal kemudian pamit untuk melanjutkan kunjungan kerja di Rantau Parapat.
“Saya tadi baru dari Lapangan Merdeka Tebing Tinggi terus kemari dan saya minta izin saya mau lanjut karena ditunggu juga di Rantau Prapat,” katanya saat berpamitan.
Sementara itu, Penjabat (Pj) Wali Kota Tebing Tinggi Syarmadani saat mendampingi rombongan Gubernur Sumatera Utara di Rumah Tahfidz Qur’an Amaliyah, mengucapkan terimakasih dan apresiasi atas kunjungan kerja gubernur.
Diungkapkan Syarmadhani, bahwa kedatangan Gubernur Edy Rahmayadi ini merupakan kunjungan yang berharga dan membahagiakan bagi Kota Tebing Tinggi, terhadap dukungan yang besar buat penataan lapangan merdeka, panti asuhan dan tahfidz.
Baca Juga: Modus Jadi Polisi 2 Pria Asal Siantar Ini 2 Kali Merampok di Taput
“Insyaallah ini memberikan keberkahan buat anak-anak kita dan Kota Tebing Tinggi. Dan dukungan pemerintah provinsi Sumatera Utara terhadap penataan kota kita khususnya Lapangan Merdeka, Insyaallah itu juga menjadi daya tarik tambahan tersendiri buat kota kita,” ungkap Syarmadhani.
Pemilik rumah Tahfidz Qur’an Amaliyah, Eddy Sofyan yang juga merupakan Pj Wali Kota Tebing Tinggi periode 2010-2011 mengapresiasi kunjungan dari Gubernur Edy Rahmayadi dan Pj Wali Kota Syarmadani.
Eddy Sofyan mengaku ingin berkontribusi dari semua rumah tahfidz di Kota Tebing Tinggi agar minimal satu warga umat Islam di Kota Tebing Tinggi bisa menjadi penghafal Alquran.
Turut hadir Danramil 13/TT Kapten Inf Yudi Chandra, jajaran Polres Tebing Tinggi dan kepala OPD di lingkup Pemko Tebing Tinggi Ketua MUI Tebing Tinggi Drs Akhyar Nasution. (Nazli/hm22)