Kepsek SD Negeri di Labuhan Deli Tolak Dipimpin Korwilcam Arogan
kepsek sd negeri di labuhan deli tolak dipimpin korwilcam arogan
Deli Serdang, MISTAR.ID
Para kepala sekolah (Kepsek) dasar negeri di Kecamatan Labuhan Deli Kabupaten Deli Serdang menolak dipimpin Korwilcam UPT Pendidikan Nina Sari Lubis, karena dinilai arogan.
Surat penolakan para Kepsek tersebut telah disampaikan ke Dinas Pendidikan Kabupaten Deli Serdang. Kabid Sekolah Dasar Dinas Pendidikan Deli Serdang Samsuar Sinaga membenarkan adanya surat penolakan para Kepsek di sana kepada Korwilcamnya.
Baca Juga:Kepsek SD Negeri Minta Kembalikan Uang dari Oknum Korwil Labuhan Deli
“Surat penolakan sudah kami terima. Ada empat poin. Satu di antaranya Korwilcam dianggap arogan,” jelas Samsuar, Selasa (30/11/21). Samsuar kemudian menjelaskan, surat penolakan dan keberatan para Kepsek SDN di Labuhan Deli telah disampaikan kepada kadis pendidikan.
“Surat tersebut sudah kita sampaikan kepada pimpinan (Kadis). Kita menunggu hasil keputusan pimpinan,” jelas Samsuar. Diberitakan, selain dituding arogan, oknum Korwilcam juga dituding melakukan pungli kepada para Kepsek dengan menyebut seolah tim Bawasda Kabupaten Deli Serdang turun ke Korwilcam Labuhan Deli, sehingga perlu diberikan uang makan, uang minyak dan uang saku.
Baca Juga:Korwil Dikcam Siapkan Prognas ‘Sehari Belajar di Luar kelas’
Para Kepsek kemudian dimintai uang secara patungan, jumlahnya mencapai Rp30 juta. Belakangan terungkap, ternyata kunjungan tersebut tidak ada sama sekali dan hanya akal-akalan oknum Korwilcam.
Kutipan serupa juga dilakukan oknum Korwilcam saat tim Bawasda benar-benar datang berkunjung ke Korwilcam Labuhan Deli. Sehingga, para Kepsek protes dengan kutipan tersebut dan kemudian melaporkan oknum Korwilcam ke Dinas Pendidikan Deli Serdang.(sembiring/hm10)