Monday, January 20, 2025
logo-mistar
Union
SUMUT

Kejari Toba Samosir Gelar Natal Bersama

journalist-avatar-top
By
Tuesday, December 22, 2020 15:11
25
kejari_toba_samosir_gelar_natal_bersama

kejari toba samosir gelar natal bersama

Indocafe

Toba, MISTAR.ID

Keluarga besar Kejaksaan Negeri Toba Samosir menggelar Natal bersama di taman kantor Kejari setempat, Selasa (22/12/20). Lantunan musik mengiringi jalannya ibadah diiringi lagu pujian dan liturgi.

Pdt Mangaranap Sinaga dalam khotbahnya menyampaikan makna Natal yang sebenarnya. “Kita dituntut untuk saling mengasihi dengan sesama. Hal ini tercermin saat Yesus Kristus diutus Allah lahir ke bumi hingga akhirnya Dia rela mati untuk menebus manusia dari dosa,” kata Mangaranap.

Sementara Kepala Kejaksaan Negeri Toba Samosir DR Robinson Sitorus menyampaikan ucapan selamat Natal kepada seluruh pegawai dan staf serta purnawirawan jaksa (purnaja).

Baca Juga:Pohon Natal di Jalan Gereja Jadi Ikon Siantar

“Perayaan Natal di masa pandemi Covid-19 tahun ini sangat sederhana. Namun tidak mengurangi hikmat Natal yang sesungguhnya. Semoga Tuhan selalu melindungi kita semua. Khusus kepada segenap pegawai, sesuai instruksi pimpinan, harus lebih profesional menjalankan tugas sehari-hari ke depannya,” ujarnya.

Diakhir rangkaian acara, Kejari Toba Samosir berbagi kasih dengan memberikan tali asih kepada segenap pegawai, purnawirawan jaksa (purnaja), pegawai honor dan insan pers, berupa paket sembako. (james/hm12)

journalist-avatar-bottomLuhut

RELATED ARTICLES