20.2 C
New York
Thursday, June 27, 2024

Janji Wali Kota Sibolga Tentang Larangan Truk Masuk Kota Ditagih

Sibolga, MISTAR.ID

Salah satu penyebab kemacetan dan kesemrawutan lalulintas di Kota Sibolga karena masih bebasnya truk teronton membongkar barang di beberapa jalan di inti kota. Padahal, pada Mei 2023 Wali Kota Sibolga Jamaludin Pohan bersama Kadishub Faisal Fahmi Lubis telah menyatakan dengan tegas akan mengevaluasi berkeliarannya mobil besar ini di kota terkecil di Indonesia ini.

Untuk itu, pimpinan DPRD Sibolga Jamil Zeb Tumory menagih janji Wali Kota Sibolga. “Kota ini memang sudah semrawut. Sebaiknya Dishub harus serius mencari solusi. Salah satu penyebabnya adalah masih bebasnya truk besar dan berat membongkar barang di inti kota,” ucap Jamil yang merupakan Wakil Ketua DPRD Sibolga tersebut.

Jamil berharap Wali Kota Sibolga menepati janji tersebut. “Yang namanya janji harus ditepati. Apalagi, salah satu penyebab kesemrawutan ini adalah truk masuk inti kota. Kalau truk masih bebas masuk inti kota, yakinlah bahwa kota ini akan macet dan semrawut,” jelas Jamil.

Baca Juga : Rumdis Wali Kota Sibolga Tak Pernah Dihuni, Proyek Rehab Tetap Dilakukan

Menurut Jamil, terdapat lokasi set Pemko Sibolga yang dipersiapkan untuk lahan pemberhentian truk yang berada di jalinsum Tarutung-Sibolga persis di Kelurahan Hutabarangan, Kecamatan Sibolga Utara.

“Lahan itu memang dipersiapkan dan peruntukan terminal truk untuk bongkar barang ke armada yang lebih kecil, sehingga truk tak masuk kota lagi,” lanjut Jamil.

Sebagai pejabat yang telah pernah berjanji apalagi untuk kepentingan umum, Jamil berharap Wali Kota Sibolga dan Kadishub merealisasikan janjinya. (poltak/hm24)

Syahrial Siregar
Syahrial Siregar
Alumni STIK-P Medan. Menjadi jurnalis sejak 2008 dan sekarang redaktur untuk portal mistar.id

Related Articles

Latest Articles