4.3 C
New York
Monday, January 13, 2025

Heboh Termakan Isu Tidak Halal, 370 Warga Pasi Dairi Tolak Divaksin

Sidikalang, MISTAR.ID

Kurang lebih 370 orang warga Desa Pasi, Kecamatan Berampu, Kabupaten Dairi menolak untuk divaksin. Penolakan itu dibenarkan Camat Berampu Ali Marhaban Sitohang di Kantor Camat Berampu, Jumat (20/8/21).

Menurut Ali, penolakan warga yang sebanyak 370 orang itu sesuai kupon undangan vaksinasi tertanggal 18 Agustus 2021. Mereka tidak hadir pada pelaksanaan vaksinasi.

Belakangan diketahui, penyebab ketidakhadiran warga karena merasa takut dan sebagian lagi mengaku bahwa vaksin tidak halal sesuai informasi yang mereka ketahui.

Baca Juga:Kapoldasu Monitoring Vaksinasi Massal 517 Warga di Dairi

Camat Berampu Ali Marhaban Sitohang mencoba menggandeng unsur Muspika dan Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Pengurus Mesjid, Pemerintahan Desa dan MUI untuk melakukan sosialisasi dan pencerahan serta pemahaman. “Namun warga tetap menolak dengan alasan warga diduga sudah melakukan ritual untuk menolak bala semacam tradisi doa menolak bala dan hal itu sesuai tradisi yang diyakini mampu menghalau penyebaran Covid-19,” kata Ali Marhaban

Meski begitu, Camat tetap konsisten bersama Pemkab Dairi melakukan upaya dan meyakinkan warga Desa Pasi agar mau divaksinasi untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di Dairi khususnya di Desa Pasi tersebut. Sebab di Desa Pasi, sudah ada warga yang terkonfirmasi positif covid-19.

Selain memutus rantai penyebaran Covid-19, Camat mengaku tetap akan melakukan upaya sosialisasi dan meyakinkan masyarakat agar mau divaksin. Dengan demikian, masyarakat di desa itu tidak terkena sanksi penundaan penyaluran sejumlah jenis bantuan sosial dari pemerintah sesuai peraturan presiden nomor 14 tahun 2021 tentang pengadaan vaksin dan pelaksanaan vaksinasi dalam rangka penanggulangan Covid-19. (manru/hm12)

Related Articles

Latest Articles