8.5 C
New York
Friday, October 11, 2024

Dukung Destinasi Pariwisata Super Prioritas, Dinkes Toba Bangun Enam Puskesmas

Dinkes sebagai instansi yang bertanggung jawab terhadap pelayanan kesehatan melalui fasilitas yang prima dapat memenuhi kebutuhan dasar kesehatan bagi masyarakat dan juga wisatawan kedepannya.

“Dipastikan kedepannya masyarakat Toba membutuhkan pelayanan kesehatan yang prima, serta mengantisipasi lonjakan kunjungan wisatawan. Juga tentunya memerlukan pelayanan kesehatan sehingga kabupaten ini mampu melayani wisatawan dalam bidang kesehatan,” ujar Sekda.

Baca juga : Peringati Hari TBC, Bupati Toba: Tuberkulosis Penyakit yang Bisa Dicegah dan Diobati

Lanjut dia, hal tersebut dapat dilihat dari banyaknya event-event nasional dan internasional yang diselenggarakan di Kabupaten Toba sebagai tuan rumah. Sehingga sejak dini harus diantisipasi agar tidak mendapat reaksi buruk terhadap setiap pengunjung yang datang.

“Kedepannya kita tidak lagi mengalami kendala dan kewalahan dalam memberikan pelayanan kesehatan, karena kedepannya akan banyak event-event dan hal tersebut sudah masuk dalam program Pemkab Toba,” tandasnya. (nimrot/hm18)

Related Articles

Latest Articles