Saturday, January 18, 2025
logo-mistar
Union
SUMUT

DPD Partai Nasdem Jalin Silaturahmi dengan Pemkab Asahan

journalist-avatar-top
By
Wednesday, June 22, 2022 09:08
6
dpd_partai_nasdem_jalin_silaturahmi_dengan_pemkab_asahan

dpd partai nasdem jalin silaturahmi dengan pemkab asahan

Indocafe

Asahan, MISTAR.ID

Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Nasdem Kabupaten Asahan melakukan audiensi dengan Bupati Surya, Selasa (21/6/22). Ketua DPD Partai Nasdem Kabupaten Asahan Rachmad Affandi menyebutkan audiensi tersebut untuk bersilaturahmi sekaligus memperkenalkan kepengurusan baru.

Rachmad juga menyampaikan DPD Partai Nasdem Kabupaten Asahan akan mendukung program dan visi dan misi pemerintah serta siap berkontribusi dalam membangun Kabupaten Asahan lebih baik lagi kedepannya.

Bupati Asahan H Surya yang didampingi Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Kepala Badan Kesbangpol Kabupaten Asahan, Kabag Protokol Setdakab Asahan dan Kabid Komunikasi Media Cetak dan Elektronik Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Asahan berterima kasih kepada DPD Partai Nasdem.

Baca juga: Pembahasan Ranperda, Nasdem dan Gerindra Minta Penjelasan Wali Kota

“Pemkab Asahan senantiasa terbuka kepada semua partai politik yang ada di Asahan, karena saya yakin semua partai akan membantu pemerintah mewujudkan visi dan misi Asahan sejahtera yang religius dan berkarakter,” ungkap Bupati Asahan.

Menutup pembicaraannya Bupati Asahan mengatakan kepada DPD Partai Nasdem agar terus menjalin komunikasi dengan Pemkab Asahan sehingga pembangunan dapat tercapai sesuai dengan apa yang diinginkan. (perdana/hm09)

journalist-avatar-bottomLuhut