11.1 C
New York
Saturday, April 27, 2024

Danramil 13 Tebing Tinggi: Dengan Bersama, Kita Pasti Bisa!

Tebing Tinggi, MISTAR.ID

Danramil 13 Tebing Tinggi Kodim 0204-DS Kapten Infantri Yudi Chandra kembali menyambut baik kunjungan dari Ormas Gerakan Anti Narkoba (Geman), Front Persaudaraan Islam Kota Tebing Tinggi.

“Dengan bersama pasti kita bisa. Perjuangan harus terus dilakukan meski banyak Ancaman Halangan dan Rintangan, Teruskan,” kata Danramil 13 Tebing Tinggi Kodim 0204-DS saat menerima kunjungan Oramas, Kamis (6/4/23) di Kantor Koramil 13 Tebing Tinggi Kodim 0204-DS, Jalan Kapten Tandean, Kecamatan Tebing Tinggi, Kota Tebing Tinggi.

Kunjungan Ormas Geman dan Front Persaudaraan Islam Kota Tebing Tinggi pimpinan Muslim Istiqomah Sinulingga ke Kantor Koramil 13 Tebing Tinggi dalam rangka melakukan silaturahmi dan sering menyampaikan masukan-masukan.

Baca Juga:Dandim 0212/Tapsel Gelar Sertijab Danramil dan Perwira Staf

“Juga menyampaikan informasi terkait masalah keamanan dan ketentraman perihal adanya serangkai kegiatan aktifitas kejahatan atau keriminal. Seperti Narkoba, Prostitusi dan Judi dan lain sebagainya di Kota Tebing Tinggi,” ujar Muslim, Jumat (7/4/23).

Menurutnya, hal ini perlu disampai kepada Danramil 13 Tebing Tinggi, agar dapat bersama-sama menjaga hal-hal negatif atau merusak itu tidak terus berkembang hingga tentunya dapat merusak tatanan di depan masyarakat berbangsa dan bernegara.

Muslim juga mengaku terus melakukan silaturahmi dan kunjungan-kunjungan kepada pihak-pihak berkompeten dalam membahas permasalahan-permasalahan yang terjadi di Tebing Tinggi.

Dalam pertemuannya dengan Danramil 13 Tebing Tinggi, Muslim mengaprisiasi sambutan dan pernyataan Danramil 13 Tebing Tinggi.

“Kapten Yudi Chandra dengan senang hati dan gembira menyambut kedatangan kami,” ujarnya.

Kepada Muslim dan kawan Danramil 13 mengaku siap membantu sesuai tupoksinya sebagai Danramil. Danramil menyatakan siap bekerja sama dan bersinergi dengan melibatkan komponennya yakni Babinsa yang ada di kelurahan.(nazli/hm12)

Related Articles

Latest Articles