-1.7 C
New York
Saturday, January 11, 2025

Peringatan May Day 2024, Tidak Ada Aksi Unras di Kuala Tanjung Batu Bara

Batu Bara, MISTAR.ID

Hari Buruh Internasional (May Day) 2024, aksi massa di Kuala Tanjung Kecamatan Sei Suka, Batu Bara tidak terlihat hingga tengah hari.

“Kita telah melakukan patroli di seluruh perusahaan di kawasan Kuala Tanjung, namun hingga tengah hari tidak ada ditemukan kegiatan keramaian yang berhubungan dengan peringatan May Day di wilkum Polsek Indrapura,” terang Kasi Humas Polres Batu Bara AKP AH. Sagala, Rabu (1/5/24).

Patroli dipimpin Kapolsek Indrapura AKP Jonni H Damanik menyasar PT Persero Inalum, PT Persero Pelindo dan perusahaan swasta lainnya yang beroperasi di kawasan Kuala Tanjung.

Baca juga: May Day, Konfederasi Serikat Buruh Siantar Harapkan Kenaikan UMK Tahun 2025

Saat patroli situasi lengang dan kondusif. Hanya beberapa kendaraan yang melintas di sepanjang Jalan Acces Road Inalum Kuala Tanjung.

Meski begitu, tim patroli memberi imbauan kepada pengurus serikat pekerja dan  masyarakat yang ditemui disekitar perusahaan agar tetap berkoordinasi dan berkolaborasi dengan Polsek Indrapura jika ingin melaksanakan kegiatan yang mengundang banyak orang.

Kapolsek AKP Jonni mengajak warga untuk bersama-sama memelihara Kamtibmas serta menginformasikan setiap adanya gagnguan Kamtibmas yang terjadi ke Polsek Indrapura atau menghubungi layanan Pelaporan Cepat Call Center 110 Polres Batu Bara. (ebson/hm17)

Related Articles

Latest Articles