-0.7 C
New York
Sunday, January 12, 2025

Banjir di Padang Sidempuan, Ratusan Rumah Terendam

Padang Sidempuan, MISTAR.ID

Hujan lebat mengguyur Kota Padang Sidempuan, Sumatera Utara, Selasa (14/12/21) sore hingga malam, mengakibatkan banjir dan sejumlah kejadian lain.

Diperkirakan, ratusan rumah di beberapa kelurahan terendam banjir, satu bangunan kontrakan ambles ke aliran sungai, dan satu warga tersengat listrik.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Padang Sidempuan Arfan Siregar mengatakan, hujan lebat yang mengguyur Kota Padang Sidempuan, Selasa (14/12/21) sore hingga malam, mengakibatkan terjadinya sejumlah bencana.

Baca juga: Pemkab Asahan Salurkan 22 Ton Beras Kepada Korban Banjir

“Diperkirakan ada ratusan rumah yang terendam banjir, namun sampai saat ini belum dapat berapa angka pastinya. Tidak hanya rumah, ada juga beberapa masjid yang terendam,” kata Arfan saat ditemui di lokasi, Selasa malam.

Arfan mengatakan, akibat curah hujan yang tinggi, debit aliran air Sungai Aek Sibontar, di Jalan Sudirman, Kelurahan Timbangan, Kecamatan Padang Sidempuan Utara tinggi. Kondisi ini mengakibatkan satu bangunan kontrakan dua lantai yang berada persis di pinggir sungai ambles dan masuk ke dalamnya.

“Satu bangunan kontrakan 2 lantai 3 pintu yang berada di pinggir aliran sungai ambles. Namun belum dipastikan ada atau tidak korban jiwa,” ungkap Arfan.

Arfan menjelaskan, bangunan tersebut sebelumnya dihuni satu keluarga yang terdiri dari 6 orang. Namun, saat kejadian, bangunan sedang dalam keadaan kosong.

“Informasi yang kita terima, bangunan sedang dalam keadaan kosong, orang yang mengontrak tidak berada di rumah atau sedang pergi,” kata Arfan.

Selain itu, seorang warga yang sehari-hari bekerja di Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Pemko Padang Sidempuan tersengat listrik saat sedang mengevakuasi barang-barang dari dalam kantornya yang ikut terendam banjir.

Baca juga:60 KK Warga Terdampak Banjir Diberi Sembako

“Ada 1 orang petugas Satpol PP yang tersengat listrik, saat sedang mengevakuasi barang-barang di kantornya yang terendam banjir. Kondisi selamat dan sedang dirawat di RSUD Padang Sidempuan,” ujar Arfan.

Arfan menyampaikan, pihaknya sedang bekerja keras untuk melakukan pendataan dan upaya evakuasi serta pembersihan rumah-rumah warga yang terendam banjir.

“Kami sudah berkoordinasi dengan Dinas PU, Perkim, Satpol PP dan seluruh instansi terkait untuk melakukan upaya evakuasi serta pembersihan bagi daerah yang terdampak banjir,” jelas Arfan. (kompas/hm06)

Related Articles

Latest Articles