23.9 C
New York
Wednesday, June 26, 2024

12 Kabupaten di Sumut Akan Menerima Bansos dari Balai Wilayah Sungai Sumatera II

Simalungun, MISTAR.ID

Sebanyak 12 kabupaten yang tersebar di Provinsi Sumatera Utara akan menerima Bantuan Sosial (Bansos) program Percepatan Peningkatan Tata Guna Air Irigasi (P3-TGAI) dari Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melalui Balai Wilayah Sungai Sumatera II.

Hal tersebut disampaikan Kepala Balai Wilayah Sungai Sumatera II Maman Nopriyamin saat menggelar pelatihan kepada para Konsultan Manajemen Balai (KMB) dan Tenaga Pendamping Masyarakat (TPM) di Niagara Hotel, Kecamatan Girsang Sipangan Bolon, Kabupaten Simalungun, Kamis (18/3/21).

Kabupaten yang menerima bantuan P3-TGAI tersebut yaitu, Kabupaten Simalungun, Tapanuli Utara, Humbang Hasundutan, Mandailing Natal, Padang Lawas, Padang Lawas Utara, Samosir, Toba, Deli Serdang, Serdang Bedagai, Langkat dan Kabupaten Karo.

Baca Juga:Lagi, Kejari Samosir Panggil 3 Saksi Kasus Korupsi Bansos Covid-19

Kepala Balai Wilayah Sungai Sumatera II Maman mengatakan, kegiatan P3-TGAI ini merupakan bentuk koordinasi yang baik antara Tim Pelaksana Balai dan Tim Konsultan Manajemen Balai serta Tim Tenaga Pendamping Masyarakat (TPM).

“Dimana tahun 2021 ini, satuan kerja operasi dan pemeliharaan sumber daya air Sumatera II mendapat 395 paket kegiatan P3-TGAI di 12 kabupaten yang tersebar di Provinsi Sumatera Utara,” sebutnya.

Ia berharap, Tim Pelaksana Balai (TPB), Tim Konsultan Manajemen Balai (KMB) dan Tenaga Pendamping Masyarakat (TPM) bekerja dengan sungguh-sungguh serta melaksanakan tugas ini dengan baik.

Baca Juga:Pasca Penetapan 2 Tersangka, Kejari Samosir Panggil 9 Saksi Korupsi Dana Bansos

Selain itu, kepada para tim yang sudah dilatih agar menjalankan tugasnya dengan tepat waktu dan selalu mengacu pada peraturan dan perundang-undangan yang berlaku agar mendapatkan hasil pekerjaan yang optimal seperti yang diharapkan.

Para peserta yang hadir dari 12 kabupaten dibekali pemahaman dan simulasi tentang pelaksanaan P3-TGAI untuk diterapkan di lapangan nantinya. “Diharapkan kegiatan pelatihan ini dapat memberikan pengalaman dan masukan terkait tugas di lapangan untuk bekal suksesnya program ini,” kata Maman.

Kegiatan ini dihadiri Kasubdit Sumber Daya Air, Kepala Seksi Operasional Pemiliharan Wilayah Sungai Sumatera II Rizal Siregar dan J Lumban Batu. (karmel/hm12)

Related Articles

Latest Articles