Piala Thomas: Kalahkan Denmark 3-1, Indonesia ke Final
piala thomas kalahkan denmark 3 1 indonesia ke final
Aarhus, MISTAR.ID
Indonesia melaju ke final Piala Thomas usai mengalahkan Denmark di semifinal. Ini akan jadi final yang ke-20 untuk Indonesia di turnamen ini.
Indonesia menumbangkan tuan rumah, Denmark, di semifinal Piala Thomas yang digelar di Ceres Arena, Sabtu (16/10/21) malam WIB, dengan skor 3-1. Kemenangan Indonesia ditentukan oleh Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto di partai keempat.
Indonesia tertinggal lebih dulu dari Denmark setelah Anthony Sinisuka Ginting yang turun di partai pertama kalah dari Viktor Axelsen. Anthony kalah dua gim langsung dengan skor 9-21, 15-21.
Baca Juga:Piala Thomas: Kevin/Marcus Menang, Indonesia Vs Denmark 1-1
Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon kemudian membawa Indonesia menyamakan kedudukan. Mereka mengalahkan Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen dalam pertandingan rubber game dengan skor 21-13, 10-21, 21-15.
Indonesia kemudian berbalik unggul berkat kemenangan Jonatan Christie di partai ketiga. Menghadapi Anders Antonsen, Jonatan menang 25-23, 15-21, 21-16 dalam laga yang berlangsung sampai 1 jam 40 menit.
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto kemudian menyegel tiket ke final Piala Thomas lewat kemenangan atas Mathias Christiansen/Frederik Sogaard. Mereka menang meyakinkan dengan skor 21-14, 21-14.
Baca Juga:Piala Thomas: Anthony Ginting Kalah, Indonesia Tertinggal 0-1 dari Denmark
Ini berarti Indonesia akan tampil di final Piala Thomas untuk yang ke-20 kalinya. Sejauh ini, Indonesia masih tercatat sebagai negara dengan jumlah gelar terbanyak di Piala Thomas yakni 13.
Namun, gelar juara terakhir didapat Indonesia pada 2002 atau nyaris dua dekade lalu. Sementara terakhir kali Indonesia ke final adalah pada 2016 dan harus puas jadi runner-up usai kalah dari Denmark.
Di final Piala Thomas, Indonesia akan menghadapi China. China ke final setelah mengalahkan Jepang 3-1 di semifinal. (detik/hm14)
PREVIOUS ARTICLE
Dua Pelaku Kasus Rudapaksa Siswi SMA di Medan Ditangkap