Jelang GP Indonesia, Pertamina Datangkan 2 Pembalap Pertamina Enduro VR46
jelang gp indonesia pertamina datangkan 2 pembalap pertamina enduro vr46
Jakarta, MISTAR.ID
Dua pembalap Pertamina Enduro VR46 Racing Team, Fabio Di Giannantonio dan Marco Bezzecchi akan didatangkan ke Bali pada 13 Juli 2024 mendatang. PT Pertamina (Persero) mendatangkan keduanya jelang Pertamina Grand Prix of Indonesia 2024.
Vice President Corporate Communication Pertamina, Fadjar Djoko Santoso mengatakan, dihadirkannya Fabio Di Giannantonio dan Marco Bezzecchi merupakan wujud komitmen Pertamina dalam mendukung kesuksesan Pertamina Grand Prix of Indonesia 2024. Kegiatan tersebut akan digelar di Pertamina Mandalika International Circuit pada September 2024 mendatang.
“Pertamina bersama InJourney akan mengadakan Meet & Greet serta parade di Mari Beach Club, Canggu, Bali pada Sabtu 13 Juli 2024 mendatang,” ujar Fadjar dalam keterangan tertulisnya dilansir, Jumat (12/7/24).
Baca Juga : Acosta Akui Tampil Buruk di Paruh Pertama MotoGP 2024
Fadjar mengatakan, Meet & Greet menjadi wadah bertemunya para penggemar balap motor serta komunitas motor dengan pembalap dunia. Kegiatan itu juga diharapkan bisa mendorong kemajuan olahraga nasional.
“Para pembalap Pertamina Enduro VR46 Racing Team akan melakukan parade dari The Meru, Sanur, Denpasar menuju Mari Beach Club, Canggu, Bali, yang melibatkan beragam komunitas motor di Bali,” bebernya.
Selain di Bali, parade rencananya juga akan digelar juga parade di Mataram, Lombok, Nusa Tenggara Barat, jelang pelaksanaan Pertamina Grand Prix of Indonesia 2024. Seluruh upaya tersebut sejalan dengan penerapan Environmental, Social & Governance (ESG) di seluruh lini bisnis dan operasi Pertamina. (mtr/hm24)
PREVIOUS ARTICLE
Minum Jahe Bisa Tingkatkan Imunitas Tubuh