Jelang Laga Perdana Playoff Degradasi, Cedera Sebastijan Antic Mulai Pulih


Sebastijan Antic terpantau latihan terpisah dari skuad PSMS Medan. (f:iqbal/mistar)
Medan, MISTAR.ID
Pemain bertahan PSMS Medan yang cedera, Sebastijan Antic mulai menunjukkan perkembangan positif jelang pertandingan perdana PSMS di babak playoff degradasi Liga 2 menghadapi Sriwijaya FC di Stadion Baharuddin, Lubuk Pakam pada, (19/1/25) mendatang.
Pelatih PSMS Medan, Nil Maizar mengatakan masa pemulihan dari bek kewarganegaraan Kroasia tersebut sudah mulai menunjukkan perkembangan yang signifikan.
"Ya kalau Antic sudah 90 persen (pemulihan), ini dia nanti bakal masuk bergabung latihan bersama kita," ujarnya kepada Mistar.id, Jumat (17/1/25).
Nil mengatakan karena cedera yang ada pada otot betis kaki kanan Antic sudah mulai pulih, maka dirinya akan melihat progres bek tersebut di sesi latihan.
"Ya kita akan lihat perkembangan dia, lawan Sriwijaya kita akan lihat dia bisa main atau tidak," ungkapnya.
Meski begitu, Nil belum dapat memutuskan apakah Antic bakal diturunkan melawan Sriwijaya FC ataupun tidak nantinya.
"Sudah ada perkembangan dari pemulihannya, kalau kemarin kan dia tidak bermain, kalau lawan Sriwijaya ini ada kemungkinan bisa main dan bisa juga tidak," pungkasnya. (iqbal/hm17)
PREVIOUS ARTICLE
Pria Beristri Diduga Lecehkan Dua Anak di Tapsel