Final Carabao Cup, Chelsea Vs Liverpool Saling Serang Hingga Sama Mata
final carabao cup chelsea vs liverpool saling serang hingga sama mata
Wembley, MISTAR.ID
Chelsea dan Liverpool saling berbalas serang pada babak pertama final Carabao Cup yang berlangsung di Stadion Wembley, Minggu (25/2/24) malam.
Liverpool memulai pertandingan dengan lebih dulu menampilkan permainan menyerang yang membuat Chelsea harus memantapkan lini pertahanan terlebih dahulu.
Sebuah umpan dari Andy Robertson gagal diselesaikan dengan baik oleh Luis Diaz dan Djordje Petrovic dengan mudah mengamankan bola pada menit kesembilan.
Baca juga : Imbangi Fulham 1-1, Liverpool Tantang Chelsea di Final Carabao Cup
The Reds memiliki sebuah peluang apik pada menit ke-15, kali ini percobaan Luis Diaz yang mendapat ruang tembak masih bisa ditepis Petrovic.
Chelsea yang lebih sering berada dalam tekanan tiba-tiba memiliki sebuah kans yang membuat Caoimhin Kelleher mengeluarkan kemampuan terbaik sebagai penjaga gawang pada menit ke-20.
Cole Palmer yang mendapat bola di depan gawang gagal melesakkan bola karena penyelamatan Kelleher.
PREVIOUS ARTICLE
Lakalantas di Simpang Karang Sari, Pengendara Motor jadi Korban