Sunday, January 19, 2025
logo-mistar
Union
SIMALUNGUN

Vaksinasi Covid-19 Simalungun, Dosis Tiga Sudah Lebih 31 Persen

journalist-avatar-top
By
Monday, December 26, 2022 15:58
11
vaksinasi_covid_19_simalungun_dosis_tiga_sudah_lebih_31_persen

vaksinasi covid 19 simalungun dosis tiga sudah lebih 31 persen

Indocafe

Simalungun, MISTAR.ID

Vaksinasi di Kabupaten Simalungun terus dilaksanakan hingga hari ini, Senin (26/12/22). Untuk vaksinasi dosis pertama, sudah sebanyak 675.971 orang atau 76.06 persen.

Kemudian untuk dosis ke dua ada sebanyak 590.834 orang atau 66,48 persen dan selanjutnya untuk dosisi tiga 212.978 orang yang sudah divaksin atau 31,10 persen.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Simalungun Edwin Simanjuntak menghimbau agar masyarakat bisa mengikuti vaksinasi booster, mengingat Covid-19 kembali meningkat di Simalungun.

Baca Juga:Update Vaksinasi Simalungun: Dosis III 29,79 Persen

Dia mengatakan, vaksinasi bisa sebagai imun tubuh terhadap virus Covid-19. “Vaksinasi jelas membantu kita dalam menghadapi pandemi Covid-19, mari ikuti vaksinasi,” ucap Edwin.

Edwin juga meminta masyarakat kembali disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan, seperti penggunaan masker, terutama di dalam ruang tertutup. “Mari pakai masker lagi, apalagi di tempat ramai dan ruang tertutup,” pintanya.

Untuk Update covid-19 di Simalungun, pasien positif ada sebanyak 10 pasien, pasien sembuh 4.305 orang dan kasus meninggal ada sebanyak 355 Kasus.(roland/hm15)

journalist-avatar-bottomLuhut