Monday, March 17, 2025
home_banner_first
SIMALUNGUN

Pasien Positif Covid-19 di Simalungun Melawan Saat Dijemput Petugas

journalist-avatar-top
Jumat, 15 Mei 2020 08.41
pasien_positif_covid_19_di_simalungun_melawan_saat_dijemput_petugas

pasien positif covid 19 di simalungun melawan saat dijemput petugas

news_banner

Simalungun / Mistar

Seorang warga Parapat Simalungun yang positif Covid-19 melawan petugas saat dijemput dari kediamannya untuk dirawat lebih intensif. Pasien itu termasuk dalam penambahan 2 orang positif Covid-19 di Kabupaten Simalungun.

Hasil pemeriksaan Swab dari Balai Besar Laboratorium Kesehatan Jakarta, seorang pasien ibu usia 60 tahun, warga Huta Sidodadi, Nagori Balimbingan, Kecamatan Tanah Jawa, yang sebelumnya positif reaktif rapid test yang telah dirawat di Rumah Sakit Darurat Khusus Covid-19 di Batu 20, Kecamatan Panei.

Sedangkan satu orang lainnya, warga parapat yang melawan petugas itu, berdomisili di belakang terminal penumpang Sosor Saba, Kelurahan Parapat, Kecamatan Girsang Sipanganbolon.

Perlawanan warga Parapat yang terpapar virus corona itu dikatakan Humas Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Simalungun, Akmal Siregar.

“Ini kasus pertama kita, pasien menolak saat di jemput dan melakukan perlawanan. Jadi langkah persuasif dilakukan pagi ini sesuai dengan surat Ketua Gugus Tugas kepada Kapolres Simalungun,” jelas Akmal Siregar Jumat (15/5/20).

Penulis : Roland
Editor : Mahadi

REPORTER:
TAGS