Monday, January 20, 2025
logo-mistar
Union
SIMALUNGUN

Idul Adha 1441 H, Polres Simalungun Potong 8 Lembu Dan 3 Kambing

journalist-avatar-top
By
Saturday, August 1, 2020 10:37
6
idul_adha_1441_h_polres_simalungun_potong_8_lembu_dan_3_kambing

idul adha 1441 h polres simalungun potong 8 lembu dan 3 kambing

Indocafe

Simalungun, MISTAR.ID

Hari Raya Idul Adha 1441 Hijriyah atau hari raya kurban diperingati jajaran Polres Simalungun dengan berkurban 8 ekor lembu dan 3 ekor kambing. Pemotongan hewan kurban tersebut digelar lapangan bola Aspol Jalan Sangnaualuh Pematangsiantar, Jumat (31/7/20)

Sebelumnya, Kapolres Simalungun AKBP Agus Waluyo bersama PJU Polres Simalungun melaksanakan sholat Idul Adha di Mesjid Aspol Polres Simalungun yang berjalan khidmat, tertib dan lancar dipimpim Ustadz H Zainal Abidin LC.

Usai sholat, Kapolres beserta istri langsung menyerahkan hewan kurban kepada panitia kurban untuk disembelih dan dagingnya dibagikan kepada fakir miskin dan orang berhak lainnya.

Baca juga : Idul Adha, Polres Siantar Sembelih 5 Ekor Hewan Kurban

Hewan kurban yang diserahkan sebanyak 8 ekor lembu dan 3 ekor kambing, masing-masing 1 ekor lembu dari Kapolres Simalungun AKBP Agus Waluyo, Bupati Simalungun JR Saragih, Waka Polres Simalungun, Kasat Lantas Polres Simalungun, Kasat Reskrim AKP, Perwira Polres Simalungun, Personil Sat Lantas Polres Simalungun dan 1 lembu dan 3 kambing dari anggota Polres Simalungun.

Dalam sambutannya, Kapolres Simalungun AKBP Agus Waluyo, menyampaikan ucapan selamat merayakan Hari Raya Idul Adha 1441 H. Dia juga bersyukur karena bisa berkurban di tengah pandemi Covid-19.

”Kurban kali ini kita berbagi kepada para fakir miskin dan warga yang tidak mampu sesuai data, serta rekan-rekan wartawan unit Polres Simalungun guna mempererat tali silaturahmi yang sudah terjalin selama ini,” katanya.

Dikatakannya, Idul Adha tahun ini, Polres Simalungun tetap melakukan giat pengamanan di mesjid-mesjid sebagai prioritas pengamanan dipimpin masing masing Kapolsek dan para personil dan tetap mengikuti dan menghimbau warga agar mematuhi protokol kesehatan pencegahan Covid-19.(karmel/hm09)

TAGS
journalist-avatar-bottomLuhut