Tuesday, January 21, 2025
logo-mistar
Union
SIMALUNGUN

Gaji Pangulu dan Perangkat Desa di Simalungun Mulai Dibayarkan

journalist-avatar-top
By
Tuesday, April 20, 2021 11:18
8
gaji_pangulu_dan_perangkat_desa_di_simalungun_mulai_dibayarkan

gaji pangulu dan perangkat desa di simalungun mulai dibayarkan

Indocafe

Simalungun, MISTAR.ID

Kepala Bidang Pemerintahan Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Nagori (DPMPN) Robert Silalahi mengatakan, bahwa sebagian besar gaji atau honor dari Kepala Desa (Pangulu) dan juga perangkat desa sudah mulai dibayarkan.

Robert Silalahi mengatakan, sampai dengan saat ini gaji pangulu dan perangkat desa sudah dibayarkan 2 bulan.

“Sudah dibayarkan 2 bulan, tetapi belum semua, yang lainnya masih dalam pengurusan” ucap Robert Silalahi kepada Mistar, Selasa (20/4/21).

Baca Juga: 4 Bulan Pangulu dan Perangkat Desa di Simalungun Belum Gajian

Robert Silalahi menerangkan, dalam beberapa hari ini, Kepala Desa masih melakukan pengurusan di bagian keuangan untuk proses pencairan Anggaran Dana Nagori (ADN), sebagai mana diketahui, bahwa gaji atau honor pangulu dan perangkat desa bersumber dari ADN.

“Masih ada berkas yang diurus dan di tanda tangani oleh mereka di keuangan, dalam beberapa hari ini itu terealisasi” katanya.

Sebelumnya diberitakan, bahwa gaji pangulu dan perangkat desa belum dibayarkan selama 4 bulan, dari Januari 2021 sampai dengan Bulan April 2021.

Sementara itu, salah seorang perangkat desa kepada Mistar mengaku bahwa untuk pencairan gaji mereka sedang dalam pengurusan. “Kami masih dalam pengurusan, dari informasi yang saya dapat, perangkat desa nagori lain sudah cair, semoga gaji kami secepatnya cair juga” ucap salah seorang perangkat nagori di Kecamatan Tanah Jawa.(Roland/hm13)

 

journalist-avatar-bottomLuhut

RELATED ARTICLES