Warga Siantar Terpapar Covid-19 Bertambah 10 Lagi, Totalnya Jadi 1.689 Orang


warga siantar terpapar covid 19 bertambah 10 lagi totalnya jadi 1689 orang
Pematangsiantar, MISTAR.ID
Jumlah warga Kota Pematangsiantar yang terpapar atau terkonfirmasi positif Covid-19 bertambah 10 lagi, sehingga total jumlah warga terpapar sejak pandemi merebak menjadi sebanyak 1.689 orang.
Demikian info update data Covid-19 Kota Pematangsiantar per tanggal 23 Juni 2021, yang diperoleh Mistar dari Daniel H Siregar selaku Sekretaris Satgas Penanganan Covid-19 kota setempat, pada Rabu (23/6/21) petang.
Masih sesuai update data tersebut, total jumlah warga terpapar yang meninggal dunia masih tetap di angka 79.
Baca Juga:Warga Siantar Terpapar Covid-19 Tambah Enam dan Meninggal Satu Orang, PPKM Diperketat
Demikian juga dengan jumlah yang sembuh, juga masih tetap di angka 1.479. Sedangkan jumlah warga yang masih dirawat 113 orang, atau tambah 10 dari update data sehari sebelumnya.
Selanjutnya, dari 113 warga yang dirawat dan dalam pantauan pihak Satgas, 46 orang di antaranya menjalani isolasi mandiri, 13 orang dirawat di Rumah Singgah Covid-19 Kota Pematangsiantar, dan 54 orang lainnya dirawat di sejumlah rumah sakit rujukan Covid-19 yang ada di Sumatera Utara.
Baca Juga:Warga Siantar Terpapar Covid-19 Meninggal Bertambah 1
Dari 54 orang yang dirawat di rumah sakit (RS), 24 di antaranya dirawat di RS Tentara, 14 di RSUD Djasamen Saragih, 1 di RS Pirngadi, 3 di Susanna Wesly, 3 di Bina Kasih, 1 di RS Pamela, 3 di Mitra Medika, 1 di RS Pabatu, 1 di Mitra Sejati, 2 di RS Elisabeth dan 1 di RS Metta Medika Sibolga.(ferry/hm10)