Sunday, January 19, 2025
logo-mistar
Union
SIANTAR

OPD Siantar Diminta Jalankan Peran dan Fungsi Agar Ring Road Siap Pakai

journalist-avatar-top
By
Sunday, June 12, 2022 08:55
14
opd_siantar_diminta_jalankan_peran_dan_fungsi_agar_ring_road_siap_pakai

opd siantar diminta jalankan peran dan fungsi agar ring road siap pakai

Indocafe

Pematangsiantar, MISTAR.ID

Para pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait di lingkungan Pemerintah Kota (Pemko) Pematangsiantar diminta menjalankan peran, fungsi dan pekerjaannya masing-masing agar outer ring road (jalan lingkar luar) segera siap pakai.

Harapan itu disampaikan Plt Wali Kota Pematangsiantar dr Susanti Dewayani saat meninjau outer ring road, guna menindaklanjuti dan percepatan pembangunan jalan yang memanjang dari Kecamatan Siantar Martoba, Siantar Sitalasari dan Siantar Marimbun tersebut, Sabtu (11/6/22).

dr Susanti menyebutkan, kegiatan pembangunan outer ring road tersebut dimonitor oleh pihak pemerintah pusat. Sehingga diharapkan peninjauan dan pelaksanaan dilakukan secara serius.

Baca Juga:Dinilai Rawan Jadi Lahan Bancakan, Proyek Ring Road Siantar Diminta Direview

Dengan demikian, apa yang direncanakan untuk pembangunan outer ring road dapat dilaksanakan dengan benar.

“Sekali lagi saya minta kepada OPD terkait untuk mengambil bagian masing-masing di dalam pekerjaan pelaksanaan penyelesaian outer ring road yang kita rencanakan pembangunannya ini untuk siap pakai,” jelasnya.

Sementara, Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Pematangsiantar Budi Utari Siregar AP menyebutkan, peninjauan tersebut menunjukkan kesungguhan Plt Wali Kota Pematangsiantar dan Pemerintah Kota Pematangsiantar dalam penyelesaian pembangunan outer ring road.

Baca Juga:Pembangunan Jalan Ring Road di Samosir Dikeluhkan Parna Simbolon

“Kami berharap kegiatan kami ini dapat dibantu dan disupport untuk kelancaran menuju Pematangsiantar Sehat, Sejahtera, dan Berkualitas,” ujarnya.

Peninjauan outer ring road itu turut dihadiri para asisten, staf ahli wali kota, pimpinan OPD terkait, serta para camat dan lurah.(ferry/hm10)

journalist-avatar-bottomLuhut