Apakah Pintu Tol Sudah Fix Tidak Ada di Siantar? Ini Kata Plt Kepala Bappeda
apakah pintu tol sudah fix tidak ada di siantar ini kata plt kepala bappeda
Pematang Siantar, MISTAR.ID
Pintu atau exit tol sangat diharapkan keberadaannya di Kota Pematang Siantar. Dengan demikian, daerah tersebut tidak akan bernasib sama dengan Pasar Bengkel di Perbaungan Kabupaten Serdang Bedagai.
Sebagaimana diketahui, pada tahun 2019 lalu, pasca pembangunan Jalan Tol Medan-Tebing Tinggi, Pasar Bengkel yang menjadi pusat Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) khususnya kuliner tersebut menjadi sepi pengunjung atau calon pembeli.
Namun, sebelum menyandingkannya dengan nasib Pasar Bengkel, apakah exit tol sudah fix atau dipastikan tidak ada di Kota Pematang Siantar?
Baca Juga:Jelang Nataru, Akses Jalan Tol Tebing Tinggi-Indrapura Dibuka
Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pematang Siantar, Dedi Harahap mengaku masih berkoordinasi dengan pemerintah pusat.
“Pemko Siantar telah berkoordinasi dengan pemerintah pusat agar dibangun exit tol di Kota Siantar,” ujar Dedi yang mengawali penjelasannya saat dikonfirmasi Mistar melalui pesan aplikasi Whats App (WA) terkait exit tol di Kota Pematang Siantar, Rabu (11/1/23).
“Adapun hasil dari koordinasi tersebut, pemerintah pusat berharap kita melakukan progres di jalan lingkar luar terlebih dahulu karena exit tol nantinya direncanakan terkoneksi dengan jalan lingkar luar (outer ring road). Demikan yang bisa disampaikan sementara ini bang, terima kasih,” ujarnya.
Mendapat informasi itu, Mistar kembali bertanya, sudah sejauh mana progres pembangunan jalan lingkar luar atau outer ringroad Kota Pematang Siantar, apakah memungkinkan untuk dapat memenuhi harapan dari pemerintah pusat tersebut? Dedi mengatakan, pemko tetap berupaya. “Kita tetap terus berupaya, mohon doanya. Semoga segera ada progres,” ujarnya.
Selanjutnya, ketika ditanya terkait perkiraan besaran total anggaran yang akan dibutuhkan untuk penyelesaian pembangunan outer ring road? Dedi menyarankan agar hal itu ditanya ke Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR). “Untuk pastinya ke PUTR aja, karena kemaren mereka yang hitung perkiraan anggarannya,” ujarnya.
Mengikuti saran tersebut, Mistar melakukan konfirmasi kepada Plt Kepala Dinas PUTR Kota Pematang Siantar, Dedy T Setiawan. Namun sayangnya, pesan konfirmasi via WA yang dilayangkan kepada Dedy tak kunjung berbalas hingga berita ini dikirimkan ke redaksi. Telepon pun tidak ‘diangkat’. (ferry/hm12)
NEXT ARTICLE
Ini Syarat Menjadi Guru Penggerak