21.7 C
New York
Monday, October 7, 2024

Singgung Konoha dan Wakanda, Anies: Indonesia Butuh Demokrasi yang Kuat

Mantan Gubernur DKI Jakarta itu memberikan contoh saat masyarakat mengkritik polusi di Jakarta. Maka, Jakarta yang dimaksud diganti dengan nama Kota Lahore.

“Apa artinya ini? Ini menunjukkan ada self censorship atau sensor diri dari masyarakat. Menyebut kota dengan polusi terburuk dengan nama Lahore, lalu mengkritik Kota Lahore dengan keras. Mengapa? Ini adalah pertanda yang tidak sehat,” jelas Anies.

Baca juga: Hari ini, Anies akan Bertemu SBY dan AHY di Cikeas

Masih katanya, demokrasi Indonesia juga harus memberikan perhatian pada ide dan gagasan. Kemudian, ide dan gagasan ditempatkan di garis depan dalam proses politik.

“Hasilnya mencari apa yang diinginkan oleh semua, yaitu kebijakan untuk kesejahteraan,” pungkasnya. (detik/hm20)

Related Articles

Latest Articles