0.8 C
New York
Sunday, January 12, 2025

PW Al Jamiyatul Washliyah Sumut Siap Bertarung di Pilgub dan Pilkada 2024

Medan, MISTAR.ID

Pengurus Wilayah (PW) Al Jamiyatul Washliyah Sumatera Utara bersiap untuk terlibat dalam pemilihan gubernur (Pilgub) dan pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024 di Sumatera Utara setelah melihat hasil proses pemilihan umum baru-baru ini.

Ketua DPD PW Al Jamiyatul Washliyah, yang juga merupakan calon anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI dari Dapil Sumut, Dedi Iskandar Batubara, mendapatkan dukungan suara sebanyak 1.081.487 dalam pemilu DPD RI, menjadi dasar bagi persiapan mereka menuju pemilu serentak mendatang.

Baca juga: Dana Hibah Pengamanan Pilkada 2024 Simalungun Rp8,5 Miliar

“Kami akan membentuk tim kecil di setiap wilayah untuk melakukan evaluasi dan merencanakan strategi untuk mendukung kader-kader kami dalam partisipasi pemilu,” ungkap Dedi, Minggu (17/3/24).

Ia menjelaskan bahwa perolehan suara yang signifikan sebagai calon DPD RI menunjukkan bahwa Al Washliyah mampu menggerakkan dukungan secara besar-besaran.

“Ini merupakan dorongan bagi kita karena memiliki sejumlah sekolah di sebagian besar wilayah pantai timur. Capaian tertinggi dalam sejarah pemilu ini menunjukkan dukungan yang kuat terhadap Al Washliyah. Ini bukan hanya tentang individu, tetapi juga mencerminkan kekuatan organisasi yang mampu menggalang dukungan,” tambahnya.

Baca juga: KPU Sumut Akan Bentuk Badan Adhoc Pilkada 2024

Bagi Al Washliyah, terlibat dalam Pilkada bukan hanya sekadar partisipasi politik, tetapi juga bagian dari upaya dakwah politik untuk mempromosikan kebaikan bagi umat.

“keterlibatan dalam proses politik merupakan bagian penting dari upaya kami untuk meningkatkan kesejahteraan umat. Dakwah politik yang kami lakukan akan lebih efektif ketika kami memiliki kekuasaan, karena itu memungkinkan kami untuk lebih efektif dalam memperjuangkan kesejahteraan umat,” tegasnya. (khairul/hm22)

Related Articles

Latest Articles