Jelang Debat Cawapres, Mahfud MD: Sangat Siap, Bukan Cuma Soal Ekonomi
jelang debat cawapres mahfud md sangat siap bukan cuma soal ekonomi
Jakarta, MISTAR.ID
Sejumlah kalangan meragukan kemampuan cawapres bernomor urut 3 di Pilpres 2024 Mahfud Md dalam hal ekonomi.
Pendamping Ganjar Pranowo di Pilpres 2024 itu akan diuji dalam debat antarcawapres yang mengangkat tema ekonomi kerakyatan, ekonomi digital, keuangan, pajak, tata kelola APBD maupun APBN, investasi, perdagangan, infrastruktur, dan perkotaan pada Jumat (22/12/23) malam.
Mahfud akan mengadu gagasannya dengan pemikiran dua cawapres lainnya, Muhaimin Iskandar dan Gibran Rakabuming Raka, dalam debat yang diselenggarakan Komisi Pemilihan Umum (KPU) di Jakarta Convention Center (JCC).
Baca juga : KPU Percayakan Alfito Deannova dan Liviana Cherlisa Sebagai Moderator Debat Cawapres
Meski kemampuan di bidang ekonomi diragukan, Mahfud menegaskan kesiapannya melakoni debat itu. Menteri koordinator bidang politik, hukum, dan keamanan (menko polhukam) itu menyatakan menjadi pemerintah berarti harus siap dalam segala hal.
“Pemerintah itu bukan hanya pemerintahan di bidang hukum, pemerintahan di bidang ekonomi, pemerintahan di bidang budaya. Semua kalau pemerintah itu. Oleh sebab itu, harus siap,” jelas Mahfud di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (22/12/23).
PREVIOUS ARTICLE
Banjir di Binanga Bolon Juga Hancurkan Kolam Ikan Warga